Detail Karya Ilmiah

  • PENERAPAN ANALISIS KONJOIN DALAM MENENTUKAN PREFERENSI MAHASISWA UNIVERSITAS TRUNOJOYO MADURA TERHADAP PEMBELIAN SEPEDA MOTOR
    Penulis : RA.PRIMESTHETISCA AURORA
    Dosen Pembimbing I : IDA LUMINTU, ST., MT., Ph.D
    Dosen Pembimbing II :ISSA DYAH UTAMI.,MT.,Ph.D
    Abstraksi

    ABSTRAK Sepeda motor banyak diminati oleh konsumen karena memberikan manfaat bagi pemiliknya dalam mengantisipasi kemacetan. Selain geografis faktor harga juga berpengaruh terhadap perkembangan produksi sepeda motor di Indonesia. Saat ini sepeda motor dengan berbagai merek telah dipasarkan diseluruh Indonesia serta mendapatkan respon positif dari para konsumen. Hal ini dapat dilihat dari permintaan akan sepeda motor di Indonesia setiap tahun terus mengalami peningkatan. Berdasarkan data AISI (Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia) menunjukkan adanya peningkatan jumlah penjualan disepanjang tahun 2017 hingga 2018. Di Universitas Trunojoyo Madura banyak terdapat mahasiswa yang menggunakan sepeda motor, hampir semua mahasiswa Trunojoyo Madura menggunakan sepeda motor. Dengan berbagai pertimbangan, mahasiswa dapat membeli sepeda motor berdasarkan preferensinya. Untuk mengetahui keinginan atau preferensi konsumen dapat dilakukan dengan menggunakan metode analisis konjoin. Analisis konjoin adalah salah satu analisis statistika multivariat yang dapat digunakan untuk mendapatkan kombinasi atau komposisi atribut-atribut suatu produk atau jasa yang paling disukai oleh konsumen sehingga dapat diketahui preferensi konsumen terhadap suatu produk atau jasa tersebut. Penelitian yang dilakukan adalah untuk mengetahui preferensi masiswa universitas trunojoyo madura terhadap pembelian sepeda motor. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan atribut yang menjadi karakteristik paling dominan dalam pembelian sepeda motor berdasarkan preferensi mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura adalah atribut harga dengan nilai persentase sebesar 10,07%, atribut jenis sepeda motor dengan nilai persentase sebesar 9,50%, atribut daya mesin dengan nilai persentase sebesar 8,80%, atribut merk dengan nilai persentase sebesar 8,69, atribut warna dengan nilai persentase sebesar 8,63% dan atribut bahan bakar dengan nilai persentase sebesar 8,39%. Kata Kunci : Sepeda Motor, Preferensi, Analisis Konjoin

    Abstraction

    ABSTRACT Motorcycles are in great demand by consumers because they provide benefits to their owners in anticipating congestion. In addition to geographical price factors also affect the development of motorcycle production in Indonesia. Currently motorcycles with various brands have been marketed throughout Indonesia and get a positive response from consumers. This can be seen from the demand for motorcycles in Indonesia every year continues to increase . Based on AISI data (Association of Indonesian Motorcycle Industry) shows an increase in sales throughout 2017 to 2018. At the University of Trunojoyo Madura there are many students who use motorcycles, almost all Trunojoyo Madura students use motorcycles. With various considerations, students can buy motorcycles based on their preference. To know the desire or preference of consumer can be done by using konjoin analysis method. Conjoint analysis is one multivariate statistical analysis that can be used to get the combination or composition of attributes of a product or service most favored by the consumer so it can know the consumer preference to a product or service. The research was conducted to find out the preference of trunojoyo madura university students to the purchase of motorcycle. Based on research that has been done attributes that become the most dominant characteristic in purchasing motorcycles based on preference of students of Trunojoyo Madura University is price attribute with percentage value equal to 10,07%, motorcycle type attribute with percentage value equal to 9,50%, attribute power machine with percentage value of 8.80%, brand attribute with percentage value of 8.69%, color attribute with percentage value of 8.63% and fuel attribute with percentage value of 8.39%. Keywords: Motorcycles, Preferences, Conjoint Analysis

Detail Jurnal