Detail Karya Ilmiah

  • Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemahaman keagamaan, insentif, tingkat pendidikan, dan pengalaman kerja terhadap produktivitas karyawan di PT. Pegadaian Syariah (Persero) yang ada di Kabupaten Bangkalan. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan model analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemahaman agama memiliki pengaruh sebesar 0.197%, insentif memberikan pengaruh sebesar 0,155 %, tingkat pendidikan memberikan pengaruh sebesar 0,143 %, dan pengalaman kerja memberikan pengaruh sebesar 0,113 % terhadap produktivitas karyawan di PT. Pegadaian Syariah (Persero) Bangkalan. Hal itu menunjukkan bahwa hipotesis penelitian diterima, sehingga terdapat pengaruh antara pemahaman agama, insentif, tingkat pendidikan dan pengalaman kerja terhadap produktivitas karyawan. Kata kunci: Pemahaman agama, Insentif, Tingkat pendidikan, pengalaman kerja, produktivitas karyawan, Pegadaian Syariah.

    Abstraction

    This research aims to determine the influence of religious understanding, incentives, education level, and work experience on employee productivity at PT.Pegadaian Syariah (Persero) in Bangkalan District. The research methods used are quantitative methods with multiple regression analysis models.The results showed that religious understanding had an influence of 0,197%, the incentive had an influence of 0.155%, the level of education had an influence of 0.143%, and the work experience had an impact of 0.113% on Employee productivity at PT.Pegadaian Syariah (Persero) Bangkalan. It shows that the research hypothesis is acceptable, so there is an influence between religious understanding, incentive, level of education and work experience on employee productivity. Keywords: Religious Understanding, Incentives, Education level, Work experience, Employee productivity, Pegadaian Syariah

Detail Jurnal