Detail Karya Ilmiah
-
Pengaruh Kompetisi Bank terhadap Transmisi Kebijakan MoneterPenulis : Andyni Ayu Syafitri 14.02.311.00008Dosen Pembimbing I : Dr. Diah Wahyuningsih, S.E., M.Si.Dosen Pembimbing II :Abstraksi
Andyni Ayu Syafitri, Pengaruh Tingkat Kompetisi Bank terhadap Transmisi Kebijakan Moneter Dibawah bimbingan Dr. Diah Wahyuningsih, S.E., M.Si. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompetisi bank terhadap transmisi kebijakan moneter. Data yang digunakan penelitian ini adalah tingkat suku bunga kredit, tingkat suku bunga deposito, tingkat suku bunga Bank Indonesia, kompetisi perbankan dan CAR pada periode 2003Q12016Q4. Metode analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah CR4 sebagai ukuran kompetisi perbankan dan ditingkat ritel bank menggunakan regresi sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat suku bunga bank Indonesia berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat suku bunga kredit dan deposito. Kompetisi perbankan berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat suku bunga kredit dan berpengaruh tidak signifikan terhadap tingkat suku bunga deposito. Capital Adequacy Ratio (CAR) memiliki pengaruh yang tidak signifikan terhadap tingkat suku bunga kredit maupun deposito. Kata kunci: Transmisi kebijakan moneter, Kompetisi perbankan, Capital Adequacy Ratio (CAR)
AbstractionAndyni Ayu Syafitri, The Effect of Bank Competition Level on Monetary Policy Transmission, under the guidance of Dr. Diah Wahyuningsih, S.E., M.Si. This study has an objective to measure the effect of banking competition on the monetary policy transmission both in short and long term. Data that used in this study are credit interest rates, deposit rates, Bank Indonesia interest rates, competition and CAR for the period of 2003Q1-2016Q4. The analysis methods that used in this study are CR4 as a measure of banking competition and simple regression that used at the retail level of banks. The results of this study indicate that Bank Indonesia interest rates have positive and significant effect on interest rates of credit and deposit. Banking competition has positive and significant effect on credit interest rates and has no significant effect on deposit rates. Capital Adequacy Ratio (CAR) has no significant effect on interest rates of credit and deposit. Keywords: Monetary policy transmission, Banking competition, Capital Adequacy Ratio (CAR)