Detail Karya Ilmiah

  • ANALISIS EKSTERNALITAS KEBERADAAN INDUSTRI TAHU (STUDI KASUS DI DESA BANYUAJUH KAMAL KABUPATEN BANGKALAN)
    Penulis : SUBHAN SYAFII PUTRA
    Dosen Pembimbing I : Dr. ANITA KRISTINA, S.E., M.Si.
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bentuk-bentuk eksternalitas pada industri tahu UD. Sumber Makmur terhadap masyarakat sekitar. Serta mengetahui interaksi tiap aktor (Pemerintah Industri tahu Masyarakat sekitar) di Desa Banyuajuh Kamal Kabupaten Bangkalan yang mendorong terbentuknya eksternalitas. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian dengan menggunakan deskriptif kualitatif pendekatan studi kasus ini menunjukkan bahwa adanya industri tahu UD. Sumber Makmur di pemukiman masyarakat sekitar di Desa Banyuajuh menghasilkan dampak eksternalitas positif berupa: berdampak munculnya peluang usaha baru dan eksternalitas negatif berupa: pencemaran udara dari aktivitas proses produksi tahu UD. Sumber Makmur.

    Abstraction

    This study aims to determine the forms of externalities in the tofu industry UD. Sumber Makmur to the surrounding community. As well as knowing the interaction of each actor (Industry Government knows the surrounding Community) in Banyuajuh Kamal Village, Bangkalan Regency which encourages the formation of externalities. The method used in this study is a qualitative descriptive method. Data collection techniques are carried out using interviews, observation, and documentation. The results of the study using descriptive qualitative case study approach showed that the existence of the tofu industry UD. Sumber Makmur in the surrounding communities in Banyuajuh Village has a positive externality effect in the form of: impacting the emergence of new business opportunities and negative externalities in the form of: air pollution from tofu production activities UD. Sumber Makmur.

Detail Jurnal