Detail Karya Ilmiah

  • PENGARUH ANGGARAN BERBASIS KINERJA, KETEPATAN SASARAN ANGGARAN, SISTEM PENGENDALIAN MANAJERIAL DAN SISTEM PELAPORAN TERHADAP AKUNTABILITAS KINERJA INSTANSI PEMERINTAH (Studi Pada OPD Pemerintah Kabupaten Sampang)
    Penulis : ELISA FITRIA
    Dosen Pembimbing I : Dr. Bambang Haryadi, S.E., M.Si., Ak., CA., CFrA.
    Dosen Pembimbing II :Muhammad Syam Kusufi, S.E., M.Sc.
    Abstraksi

    ABSTRAK Elisa Fitria, Pengaruh Anggaran Berbasis Kinerja, Ketepatan Sasaran Anggaran, Sistem Pengendalian Manajerial, dan Sistem Pelaporan Terhadap Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (Studi Pada OPD Pemerintah Kabupaten Sampang). Di bawah bimbingan Dr. Bambang Haryadi, S.E., M.Si., Ak., CA dan Muhammad Syam Kusufi, S.E., M.Sc. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh anggaran berbasis kinerja, ketepatan sasaran anggaran, sistem pengendalian manajerial, dan sistem pelaporan terhadap akuntabilitas kinerja pada OPD Pemerintah Kabupaten Sampang. Populasi dalam penelitian ini adalah 25 OPD di Pemerintah Kabupaten Sampang, sedangkan pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Penelitian ini menggunakan data primer berupa kuesioner. Data dianalisis menggunakan analisis regresi linier berganda dan diolah melalui spss 16.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) anggaran berbasis kinerja tidak berpengaruh terhadap akuntabilitas kinerja, (2) ketepatan sasaran anggaran berpengaruh positif terhadap akuntabilitas kinerja, (3) sistem pengendalian manajerial tidak berpengaruh terhadap akuntabilitas kinerja, dan (4) sistem pelaporan berpangaruh positif terhadap akuntabilitas kinerja Kata Kunci: Anggaran Berbasis Kinerja, Ketepatan Sasaran Anggaran, Sistem Pengendalian Manajerial, Sistem Pelaporan, Akuntabilitas Kinerja.

    Abstraction

    ABSTRACT Elisa Fitria, Effect of Performance-Based Budgeting, Budget Target Accuracy, Control Systems Managerial and Reporting System Against the Performance Accountability of Government Agencies (Studies in OPD Sampang Regency Government). Under the guidance of Dr. Bambang Haryadi, SE., M.Sc., Ak., CA. and Muhammad Syam Kusufi, SE., M.Sc. This study aimed to determine the effect of performance-based budgeting, the budget target accuracy, the system of managerial control and reporting systems on performance accountability at OPD in Sampang. The population in this study are 25 OPD in Sampang regency government, while sampling using purposive sampling method. This study uses primary data in the form of a questionnaire. Data were analyzed using multiple linear regression analysis and processed through SPSS 16.0. The results showed that (1) performance-based budgeting does not affect the performance accountability, (2) the accuracy of budget goal positive effect on performance accountability, (3) system of managerial control has no effect on performance accountability, and (4) a reporting system be more influenced positively on accountability performance Keywords : Performance-Based Budgeting, Budget Target Accuracy, Control Systems Managerial Reporting System, the Performance Accountability.

Detail Jurnal