Detail Karya Ilmiah

  • MENGUPAS MAKNA KEUNTUNGAN BAGI PEDAGANG JAMU KELILING (Studi Fenomenologi)
    Penulis : WENING TUHU PRASETYO
    Dosen Pembimbing I : DR. SITI MUSYAROFAH, S.E., M.SC., AK., CA
    Dosen Pembimbing II :DR. RITA YULIANA, S.E., MSA., AK., CA.
    Abstraksi

    Tujuan penelitian ini adalah untuk membahas dan mengetahui makna “keuntungan” bagi pedagang jamu keliling yang sebenarnya dalam hidup mereka. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan pendekatan fenomenologi. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penelitian ini menyimpulkan tiga makna “keuntungan” bagi pedagang jamu keliling. Makna pertama adalah “keuntungan materi” yang menjadi sumber kehidupan pedagang jamu. Makna kedua adalah “keuntungan spiritual” dimana dalam kehidupan pedagang jamu yang sederhana masih mampu berbagi kepada sesama yang diartikan sebagai salah satu ibadah kepada Tuhan. Makna ketiga adalah “keuntungan kepuasan batin” apabila pedagang jamu berkaitan akan kebahagiaan yang dirasakan pada profesi ini yang memberikan banyak manfaat untuk pelanggannya.

    Abstraction

    The purpose of this study is to discuss and find out the meaning of "profit" for the actual traveling herbalist in their lives. This research is a qualitative research using a phenomenological approach. Data collection techniques used are interviews, observation, and documentation. This study concludes three meanings of "profit" for herbalist. The first meaning is "material profit" which is the source of life for herbalist. The second meaning is "spiritual profit" where in the life of a simple herbalist, he is still able to share with others which is defined as one of the acts of worship to God. The third meaning is "satisfaction of mind profit" when the herbalist relates to the happiness that is felt in this profession that provides many benefits to its customers.

Detail Jurnal