Detail Karya Ilmiah

  • Dukungan Pimpinan dan Rekan Kerja dalam Meningkatkan Kinerja Karyawan Perpustakaan di Universitas Trunojoyo Madura
    Penulis : Siti Aminah
    Dosen Pembimbing I : Dr. Hj. Iriani Ismail, Dra., MM
    Dosen Pembimbing II :Faidal, SE., MM
    Abstraksi

    ABSTRAK Siti Aminah, 140211100125, Dukungan Pimpinan dan Rekan Kerja dalam Meningkatkan Kinerja Karyawan Perpustakaan di Universitas Trunojoyo Madura. Di bawah bimbingan Ibu Dr. Hj. Iriani Ismail, Dra., MM dan Bapak Faidal, SE., MM Penelitian ini berjudul Dukungan Pimpinan dan Rekan Kerja dalam Meningkatkan Kinerja Karyawan Perpustakaan di Universitas Trunojoyo Madura. Pimpinan merupakan faktor penentu dalam pencapaian tujuan organisasi, sedangkan karyawan adalah sebagai penggerak roda atau pelaksana kegiatan. Dukungan positif dari pimpinan dan rekan kerja akan menciptakan situasi kerja yang kondusif. Dukungan tinggi yang ditunjukkan oleh pimpinan mampu memberikan motivasi yang tinggi kepada karyawan untuk bekerja lebih baik dan mencapai target. Selain itu dukungan juga memunculkan semangat tim para pekerja sehingga mereka dapat mempercayai, saling membantu dan adanya hubungan baik antara pekerja di dalam lingkungan kerja. Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui dukungan pimpinan dalam meningkatkan kinerja karyawan perpustakaan di Universitas Trunojoyo Madura, (2) Untuk mengetahui dukungan rekan kerja dalam meningkatkan kinerja karyawan perpustakaan di Universitas Trunojoyo Madura, dan (3) Untuk mengetahui variabel yang memiliki pengaruh dominan dalam meningkatkan kinerja karyawan perpustakaan di Universitas Trunojoyo Madura. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif yang populasinya adalah seluruh karyawan perpustakaan di Universitas Trunojoyo Madura yang berjumlah 50 karyawan. Sampel yang digunakan adalah 50 karyawan dengan menggunakan metode sensus atau sampling jenuh. Hipotesis pada penelitian ini adalah: (1) Dukungan pimpinan berpengaruh positif dan signifikan dalam meningkatkan kinerja karyawan, (2) Dukungan rekan kerja berpengaruh positif dan signifikan dalam meningkatkan kinerja karyawan, (3) Variabel dukungan pimpinan memiliki pengaruh dominan dalam meningkatkan kinerja karyawan. Berdasarkan hasil analisis linier berganda menunjukkan bahwa: (1) Dukungan pimpinan berpengaruh positif dan signifikan dalam meningkatkan kinerja karyawan dengan nilai pengaruh 1,082, (2) Dukungan rekan kerja berpengaruh positif dan signifikan dalam meningkatkan kinerja karyawan dengan nilai pengaruh 0,465, (3) Variabel dukungan pimpinan memiliki pengaruh dominan dalam meningkatkan kinerja karyawan. Kata kunci: Dukungan Pimpinan, Rekan Kerja, Kinerja Karyawan, Perpustakaan, Universitas

    Abstraction

    ABSTRACT Siti Aminah, 140211100125, Leaders Support and Peer Job Support in Improving The Employees Performance of Library at Trunojoyo Madura University. Under the advisor of Dr. Hj. Iriani Ismail, Dra., MM and Faidal, SE., MM The research entitled Leaders Support and Peer Job Support in Improving the Employees Performance of Library at Trunojoyo Madura University. Leaders is a determining factor in the achievement of organizational goals, while employees are as a wheel drive or implementing activities. Positive support from leaders and peer job will create a conducive work situation. High support shown by the leaders is able to provide high motivation to employees to work better and achieve the target. In addition support also raises the team spirit of the workers so that they can trust, help each other and have a good relationship between workers in the work environment. The purposes of this study are: (1) To know the support of leadership in improving the employees performance, (2) To know the support of peer job in improving the employees performance, and (3) To determine which both that effect on it is dominant. This study used quantitative method. It population is all employees of library at Trunojoyo Madura University amounts of 50 employees as samples too so called census study. The hypothesis of this study are: (1) Leaders support has a positive and significant effect on employees performance, (2) Peer job support has a positive and significant effect on employees performance, (3) Leaders support is the dominant variable that effect on employees performance. Based on the multiple linear analysis, the results indicate that: (1) Leaders support has a positive and significant effect on employees performance with the effect value 1,082, (2) Peer job support has a positive and significant effect on employees performance with the effect value 0,465, and (3) leaders support is the dominant variable that effect on employees performance. Keywords: Leaders Support, Peer Job Support, Employees Performance, Library, University

Detail Jurnal