Detail Karya Ilmiah

  • Abstraksi

    ABSTRAK Penelitian yang berjudul “Pengaruh Keberadaan Pasar Modern swalayan Roxy Square Terhadap Tingkat Pendapatan Pedagang Kaki Lima Di Sekitarnya”. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pasar modern swalayan Roxy Square terhadap tingkat pendapatan pedagang kaki lima di sekitarnya. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan pendekatan kausal kuantitatif. Sumber data primer yang digunakan adalah hasil kuesioner yang di dapat dari responden, sedangkan teknik pengolahan data menggunakan SPSS 16.0 yaitu regresi sederhana, uji korelasi, uji t, dan Excel Prosentase. Hasil penelitian ini menyimpulkan bahwa (1) dampak pasar modern Swalayan Roxy Square terhadap tingkat pendapatan pedagang kaki lima mempunyai pengaruh sebesar 48 %. (2) Hasil rata-rata tingkat pendapatan pedagang kaki lima sesudah adanya pasar modern Swalayan Roxy Square meningkat sebesar 89 %. Kata Kunci: Pasar Modern Swalayan Roxy Square, Tingkat Pendapatan, Pedagang Kaki Lima.

    Abstraction

    ABSTRACT This research is entitled “The Effect of Existence Modern Market Roxy Square Department Store to the Street Vendor’s Level Income around Area”. This research is aimed to find out the effect of modern market Roxy Square department store to street vendor’s level income around area. This research is qualitative research with causal qualitative approach. Primary data source used the results of the questionnaire from respondent, while the data analysis used SPSS 16.0 are simple regression, correlation test, t-test, and excel percentage. The results of this research indicated that (1) the impact of modern market Roxy Square department store to street vendor’s level income which have the effect about 48%. (2) Average results of Street vendor’s level income after the existence of modern market Roxy Square department store increased about 89%. Keywords: Modern Market Roxy Square Department Store, the Level Income, Street Vendor.

Detail Jurnal