Detail Karya Ilmiah

  • Abstraksi

    Skripsi yang berjudul konsep pajak bumi dan bangunan menurut pemikiran Abu Yusuf dalam kitab Al-Kharaj dan relevansinya dengan konsep pajak bumi dan bangunan menurut undang-undang No 28 Tahun 2009 tentang pajak bumi dan bangunan. Penelitian ini dilakukan untuk menjawab beberapa rumusan masalah tentang bagaimana konsep pajak bumi dan bangunan menurut pemikiran Abu Yusuf dan relevansinya dengan konsep pajak bumi dan bangunan menurut undang-undang No 28 Tahun 2009 Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif analisis dengan menggunakan kajian pustaka studi tokoh atau dapat pula dikatakan dengan jenis penelitian pustaka ( Library Research) yaitu penelitian yang menggunakan buku sebagai sumbernya yang bertujuan untuk memberikan gambaran tentang suatu permasalahan yang diperoleh dengan menemukan persamaan-persamaan atau kecocokan yang akan diteliti. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Konsep pajak bumi dan bangunan berdasarkan pemikiran Abu Yusuf berbeda dengan pajak bumi dan bangunan yang diterapkan di Indonesia, jika Abu Yusuf menerapkan sistem Kharaj yaitu pajak yang hanya dikenakan pada lahan pertanian saja, sedangkan pajak bumi dan bangunan di Indonesia dikenakan untuk semua jenis tanah baik yang digunakan untuk pertanian maupun bangunan dan relevansi pajak bumi dan bangunan menurut pemikiran Abu Yusuf dalam kitab Al-Kharaj dengan undang-undang No 28 Tahun 2009 dalam skripsi ini disimpulkan bahwa Secara tidak langsung ada keterkaitan antara pajak bumi dan bangunan menurut pemikiran Abu Yusuf dengan Undang-undang No 28 Tahun 2009 ada objek yang tidak dikenakan pajak seperti tempat ibadah, sosial, kesehatan, pendidikan dan hutang lindung, hutan suka alam, taman nasional dan lain-lain yang tidak dimaksudkan untuk memperoleh keuntungan. Kata Kunci: Pemikiran Abu Yusuf’s Pajak Bumi dan Bangunan, Undang-Undang No 28 Tahun 2009.

    Abstraction

    This research entitled the relevance of property tax proposed by Abu Yusuf and government law 28 2009 concept. This research used descriptive qualitative method through library research as the data sourceto describe the problem by finding the similarities and the differences. The result of this research found that the property tax concept proposed by Abu Yusuf is different from the property tax concept applied in Indonesia. Abu Yusuf’s property tax concept focuses only on the farming while in Indonesia applied property tax concept based on the government law that is all of the property fax whether it is use or not. In this research conclude that there are indirect relevance between property tax proposed by Abu Yusuf and the government law applied in Indonesia. There are some places that excluded as the property tax such as worship place, schools and national park and so on. Keywords : Abu Yusuf’s theory, property tax and government law 28 2009

Detail Jurnal