Detail Karya Ilmiah
-
Model Pemberdayaan Ekonomi Narapidana Dalam Perspektif Ekonomi Islam (Studi Kasus Rumah Tahanan Negara Klas I Surabaya)Penulis : RYVAL ABABILDosen Pembimbing I : Dr. ABDUR ROHMAN, M.EIDosen Pembimbing II :Abstraksi
Penelitian ini dilatar belakangi oleh sebuah potensi besar tentang pemberdayaan narapidana yang terdapat di Rumah Tahanan Negara Klas I Surabaya melalui program pelatihan keterampilan atau kerja dan pengembangan konsep ekonomi islam yang sejalan dengan dengan arah pemberdayaan masyarakat atau narapidana dengan prinsip-prinsip yang mengarahkan kemaslahatan umat tersebut. Jenis penelitian ini adalah kualitatif yang bersifat deskriptif. Tempat penelitian di Rumah Tahanan Negara Klas I Surabaya. Dengan Subyek petugas, pembina dan instruktur, dan narapidana Rumah Tahanan Klas I Surabaya dan Obyek model pemberdayaan ekonomi narapidana klas I Surabaya. Teknik analisis yang dipakai adalah deskriptif analisis. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa model pemberdayaan ekonomi narapidana dalam perspektif ekonomi islam melalui dua hal pokok yakni: pertama melalui pembinaan kepribadian yang terepresentasikan dalam Kegiatan Kerohanian, Kegiatan Jasmani, dan Kegiatan Rasa Cinta Tanah Air dan kedua melalui Bimbingan Kerja Laundry, Bimbingan Kerja Bakery, Bimbingan Kerja Salon, Bimbingan Kerja Taylor, Bimbingan Kerja Mebel, dan Bimbingan Kerja Pertanian dan Perikanan yang diberikan Rumah Tahanan Negara Klas I Surabaya dalam memberdayakan ekonomi narapidana dengan harapan nantinya mendapatkan kebahagian dan kesejahteraan baik di dunia maupun di akhirat (falah) melalui kemaslahatan umat.
AbstractionThis research was motivated by a huge potential about prisoners empowerment in Jail Class I Surabaya through training skills program or employment and the development of the concept of Islamic economics which is in line with the direction of empowering the people or prisoners with the principles for benefit of the people. This research design used qualitative descriptive approach. Place of research were Jail Class I Surabaya. The subjects were officers, supervisors and instructors, and prisoners of Jail Class I Surabaya and the object were prisoner economic empowerment model Class I Surabaya. The technique analysis used descriptive analysis. The results of this research showed that the model of economic empowerment of prisoners in the perspective of the Islamic economy through two main points: first through personality development were represented in the Spiritual Activity, Physical Event and Rasa Cinta Tanah Air Activity and second through the Work Laundry Guidance, Work Bakery Guidance, Work Salon Guidance, Work Taylor Guidance, Work Furniture Guidance and Work Agriculture Guidance and Fisheries that were granted by Jail Class I Surabaya in the economic empowerment of prisoners which hopefully can get happiness and prosperity in the world or hereafter (Falah) from the benefit of the people.