Detail Karya Ilmiah

  • PENGARUH EKUIVALEN NISBAH BAGI HASIL DAN JANGKA WAKTU PEMBIAYAAN TERHADAP JUMLAH NASABAH BARU PADA BPRS BHAKTI SUMEKAR PERIODE 2012 - 2016
    Penulis : Achmad Fathany
    Dosen Pembimbing I : Lailatul Qadariyah, S.HI., M.EI
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    Perkembangan bank syariah di Indonesia semakin meningkat. Hal tersebut ditandai dengan meningkatnya jumlah bank syariah di Indonesia.Mengenai perbankan syariah, pada umumnya bank syariah yang ada di Madura khususnya di Kabupaten Sumenep ialah Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Bhakti Sumekar, Bank Syariah Mandiri, Bank BNI Syariah, KSPPS BMT NU Gapura, dan BMT Sidogiri. Akan tetapi masyarakat lebih banyak memilih BPRS Bhakti Sumekar dalam melakukan transaksi finansialnya baik menabung, pembiayaan maupun jasanya. Hal ini dibuktikan bahwa perkembangan jumlah nasabah di BPRS Bhakti Sumekar dari tahun 2011-2016 semakin meningkat. Melihat pertambahan nasabah yang semakin meningkat, hal ini menjadi pertanyaan, apakah pertambahan nasabah dari tahun 2012-2016 dipengaruhi oleh ekuivalen nisbah bagi hasil dan jangka waktu pembiayaan. Namun hingga saat ini belum diperoleh data yang memberikan gambaran seberapa besar pengaruh ekuivalen nisbah bagi hasil dan jangka waktu terhadap jumlah nasabah baru pada BPRS Bhakti Sumekar. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengambilan sampel yang digunakan ialah teknik Sampling Jenuh. Kemudian teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji asumsi klasik, analisis linier berganda dan uji hipotesis. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa secara parsialekuivalen nisbah bagi hasil berpengaruh signifikan terhadap jumlah nasabah baru dan jangka waktu pembiayaan tidak berpengaruh signifikan terhadap jumlah nasabah baru, sedangkan secara simultan ekuivalen nisbah bagi hasil dan jangka waktu pembiayaan berpengaruh signifikan terhadap jumlah nasabah baru. Uji F menghasilkan nilai signifikan < 0,05. Kemudian RSquare menunjukkan nilai sebesar 0,182mengindikasikan bahwa variabel independen mampu mempengaruhi variabel dependen sebesar18,2 %. Sedangkan sisanya sebesar 81,8% dijelaskan oleh variabel-variabel lain diluar penelitian ini. Kata Kunci : Equivalent Rate, Nisbah Bagi Hasil, Jangka Waktu Pembiayaan

    Abstraction

    The development of sharia banks in Indonesia is increasing. It is marked by the increasing number of sharia banks in Indonesia.Regarding sharia banking, in general syariah banks in Madura, especially in Sumenep Regency are Sharia (Syariah Mandiri), Syariah Mandiri, BNI Syariah, KSPPS BMT NU Gapura and BMT Sidogiri.However, more people choose BPRS Bhakti Sumekar in doing financial transactions either saving, financing and services.It was proven that the development of the number of customers at BPRS Bhakti Sumekar from 2011-2016 year increase.The increased of customers accretion, it is questionable whether the increase of customers from year 2012-2016 are influenced by equivalent revenue sharing and financing period. But until now has not obtained data that gives an idea of how much influence the equivalent ratio of profit sharing and term financing of new customer numbers in BPRS Bhakti Sumekar. This research is a kind of quantitative research. The source of data in this research is primary data and secondary data. The sampling technique of this research is the Saturated Sampling technique. Then the analysis data of this research is the classical assumption test, multiple linear analysis and hypothesis test. The result of this research shows that the partial share partial equity ratio has significant effect to the number of new customers and the term financing has no significant effect on the number of new, while the equivalent of the profit sharing ratio and the term financing has significant effect to Number of new customers. F test yields significant value < 0.05. Then R Square shows the value of 0.182 indicates that the independent variable capable of affecting the dependent variable of 18.2%. While the rest of 81.8% explained by other variables outside this research. Keywords: Equivalent Rate, Ratio Profit Sharing, Term Financing.

Detail Jurnal