Detail Karya Ilmiah

  • Abstraksi

    BTM Sang Surya Pamekasan memberikan pelatihan dan pengawasan kepada nasabah guna mengoptimalkan produk pembiyaan UKM dalam lembaga keuangan syariah, sehingga peneliti tertarik untuk mengetahui dan menganalisa efektivitas pelatihan dan pengawasan dalam meningkatkan produktivitas kerja UMKM sebagai mud}a>rib di BTM Sang Surya Pamkasan. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab pertanyaan: 1. Bagaimana bentuk pelaksanaan pelatihan dan pengawasan BTM Sang Surya? 2 Bagaimana efektivitas pelatihan dan pengawasan dalam meningkatkan produktivitas kerja UMKM pada pembiayaan UMKM (mud}a>rabah) di BTM Sang Surya Pamekasan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Data dari penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder. Data primer diperoleh langsung dari lapangan, yaitu dari hasil wawancara, sedangkan sekundernya didapat dari informasi atau data tambahan seperti berupa buku, jurnal, majalah, dokumentasi dll. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa produktivitas kerjanya dapat diukur dari segi penyesuaian diri mud}a>rib, kenaikan kemampuan berlaba, dan pencarian sumber dana, sehingga pelatihan dan pengawasan yang diberikan oleh BTM Sang Surya Pamekasan dapat memberikan dampak positif dalam peningkatan produktivitas kerjanya. Kata Kunci : Efektivitas, Pelatihan, Pengawasan, Produktivitas Kerja, UMKM, Mud}a>rib

    Abstraction

    BTM Sang Surya Pamekasan provides training and supervision to customers to optimize UKM financing products in sharia financial institutions, so that researchers interested to know and analyze the effectiveness of training and supervision in improving the productivity of UMKM’s as customers in BTM Sang Surya Pamekasan. This study aims to answer the question: 1. What is the form of training and supervision of BTM the Surya? 2. How is the effectiveness of training and supervision in improving the productivity of UMKM's work on the financing of UMKM’s (mud}a>rabah) in BTM Sang Surya Pamekasan. This research is a type of qualitative research with descriptive approach. Data from this research use primary and secondary data. Primary data obtained directly from the field, ie from the interview, while the secondary obtained from information or additional data such as books, journals, magazines, documentation etc. The results of this study indicate that work productivity can be measured in terms of self-adjustment mud}a>rib, increase profits, and search for sources of funds, so that training and supervision provided by BTM Sang Surya Pamekasan can give a positive impact in increasing work productivity. Keywords: Effectiveness, Training, Supervision, Work Productivity, UMKM, Mud}a>rib.

Detail Jurnal