Detail Karya Ilmiah

  • KEMAMPUAN KEAKSARAAN AWAL MEMBACA ANAK USIA 4-5 TAHUN MELALUI METODE KARYAWISATA DI TK DHARMA WANITA NGANTRU BOJONEGORO
    Penulis : Yuni Angga Alamanda Arga Lukhita
    Dosen Pembimbing I : Dwi Nurhayati Adhani
    Dosen Pembimbing II :Dewi Mayangsari
    Abstraksi

    Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan Anak yang cenderung masih belum mengetahui simbol huruf dan mengalami kesulitan dalam membedakan bunyi huruf dengan simbol huruf, dan untuk mengetahui keaksaraan awal anak khususnya dalam mengenal huruf abjad untuk usia 4-5 tahun di TK Dharma Wanita Ngantru Bojonegoro. Penelitian ini menggunakan metode Karyawisata dengan pendekatan kualitatif deskriptif. Analisis data dilakukan dengan tiga tahapan : data reduction, data display, dan conclusions : drawing/ verifying.. Hasil analisis data menjelaskan bahwa ada 2 anak yang belum mengetahui huruf abjad masih kesulitan dalam menyebutkan simbol-simbol huruf , dan dalam menjawab pertanyaan dari guru masih belum kompleks. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa keaksaraan awal mengenal huruf abjad untuk anak menggunakan metode karyawisata dengan empat aspek mampu menjawab pertanyaan secara kompleks, mengenal bunyi huruf, mengenal simbol huruf, mengetahui huruf awal dari suatu benda-benda yang ada disekitar. Terlihat setelah menggunakan kegiatan dengan aspek tersebut anak yang diteliti senantiasa antusias dalam mengikuti kegiatan, lebih percaya diri, mampu membedakan huruf dengan bentuk yang hampir sama, dan anak sudah mulai bisa menyebutkan huruf lebih banyak yang lebih kongkrit dengan karyawisata memanfaatkan alam. Kata Kunci: Keaksaraan Awal, Karyawisata, Anak Usia Dini

    Abstraction

    This research is motivated by the problems of children who tend to still not know the symbol of letters and have difficulty in distinguishing the sound of letters with letter symbols, and to know the early literacy of children especially in recognizing letters of the alphabet for ages 4-5 years in the Dharma Wanita Ngantru Bojonegoro Kindergarten. This study used a field trip method with a descriptive qualitative approach. Data analysis was carried out in three stages: data reduction, data display, and conclusions: drawing / verifying. The results of the data analysis explained that there were 2 children who did not know the alphabet letters who still had difficulty in mentioning letter symbols, and in answering questions from the teacher still not yet complex. The results of this study indicate that early literacy recognizes the letters of the alphabet for children using a field trip method with four aspects capable of answering complex questions, recognizing letter sounds, recognizing letter symbols, knowing the initial letters of objects around. Seen after using activities with these aspects the children studied were always enthusiastic in participating in activities, more confident, able to distinguish letters with almost the same form, and children have begun to be able to mention more letters more concretely with field trips utilizing nature. Keywords: Early Literacy, Study Tour, Early Childhood

Detail Jurnal