Detail Karya Ilmiah

  • PENGARUH INTERAKSI SOSIAL TERHADAP KEMAMPUAN MENGENAL HURUF PADA ANAK USIA 5-6 TAHUN DI TK AISYIYAH BUSTANUL ATHFAL 28 KARANG SEMANDING
    Penulis : ATIKA DWI PURWATI
    Dosen Pembimbing I : M. Busyro Karim, S.Ag., M.Si
    Dosen Pembimbing II :Dewi Mayangsari, S.Psi., M.Psi
    Abstraksi

    Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui pengaruh interaksi sosial terhadap kemampuan mengenal huruf pada anak usia 5-6 tahun di TK Aisyiyah Bustanul Athfal 28 Karang Semanding Gresik. Penelitian ini membahas tentang interaksi sosial khususnya pada kemampuan kerjasama yang dicari pengaruhnya terhadap kemampuan mengenal huruf. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan menggunakan metode asosiatif dan teknik korelasional. Subyek pada penelitian ini adalah anak usia 5-6 tahun di TK Aisyiyah Bustanul Athfal 28 Karang Semanding Gresik sebanyak 17 anak. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan observasi partisipan, wawancara dan dokumentasi. Pengolahan data menggunakan korelasi product moment. Hasil analisis data diperoleh nilai thitungsebesar 6,88 dan ttabelsebesar 2,131. Maka dapat disimpulkan bahwa thitung ? ttabel, sehingga Ho ditolak yang berarti terdapat pengaruh yang signifikan pada interaksi sosial terhadap kemampuan mengenal huruf anak. Dilanjutkan dengan koefesien determinasi yang mendapatkan hasil sebesar 76 % dan berada dalam kategori sangat tinggi. Berdasarkan analisis data tersebut menunjukkan terdapat pengaruh yang signifikan antara interaksi sosial terhadap kemampuan mengenal huruf sebesar 76 % pada anak usia 5-6 tahun di TK Aisyiyah Bustanul Athfal 28 Karang Semanding dan 24 % mengenal huruf anak dipengaruhi oleh perkembangan kognitif, model dan metode yang digunakan guru dalam pembelajaran.

    Abstraction

    The purpose of this study to determine the effect of social interaction on the ability to recognize letters in children aged 5-6 years in kindergarten Aisyiyah Bustanul Athfal 28 Karang Semanding Gresik. This study discusses about social interaction, especially on the ability of cooperation that sought its influence on the ability to recognize letters. This research uses quantitative approach using associative method and correlation technique. Subjects in this study were children aged 5-6 years in kindergarten Aisyiyah Bustanul Athfal 28 Karang Semanding Gresik as many as 17 children. Data collection techniques in this study using participant observation, interviews and documentation. Data processing using product moment correlation. The results of data analysis obtained tcount of 6.88 and ttable of 2.131. Then it can be concluded that thitung ? t table, so Ho is rejected which means there is a significant influence on social interaction on the ability to recognize the letters of children. Followed by a coefficient of determination that gets a result of 76% and is in very high category. Based on the data analysis shows there is a significant influence between social interaction on the ability to recognize letters of 76% in children aged 5-6 years in kindergarten Aisyiyah Bustanul Athfal 28 Karang Semanding and 24% know the letters of children affected by cognitive development, the model and the method used teachers in learning.

Detail Jurnal