Detail Karya Ilmiah

  • IDENTIFIKASI MISKONSEPSI SISWA PADA PELAJARAN IPA KONSEP CAHAYA
    Penulis : Meita Dwi Carlina
    Dosen Pembimbing I : Fatimatul Munawaroh, S.Si,. M.Si
    Dosen Pembimbing II :Wiwin Puspita Hadi, S.Si., M.Pd
    Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi siswa yang mengalami miskonsepsi atau tidak pada pelajaran IPA menggunakan soal tes diagnostik yang dilengkapi dengan Certainty of Response Index (CRI) yang biasa disebut dengan tingkat keyakinan responden (siswa) dalam menjawab pertanyaan yang diberikan. Metode penelitian yang digunakan yaitu mixed methods dengan populasi seluruh siswa kelas IX MTs Ar-Rowiyah dengan menggunakan sampel jenuh. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, tes, dokumentasi dan angket validasi. Teknik analisis data menggunakan analisis instrumen tes, analisis kuantitaif dan analisis kualitatif data penelitian. Berdasarkan hasil tes dapat disimpulkan bahwa pada materi cahaya persentase siswa yang tidak tahu konsep sebesar 26%, miskonsepsi sebesar 52% dan tahu konsep sebesar 22% dan siswa paling banyak mengalami miskonsepsi pada sub konsep pemantulan cahaya nomor soal 12 yaitu sebesar 83%.

    Abstraction

    This research purpose was to identify students who have misconception or not in science lessons using diagnostic test questions with Certainty of Response Index (CRI) commonly called level of respondents (students) certainty in answering the questions given. The research method was used mixed methods with population of all students of IX MTs Ar-Rowiyah class with using a saturated sample. The technique of collection data using observation, test, documentation and validation questionnaire. Data analysis techniques used test instrument analysis, quantitative and qualitative analysis of research data. Based on the results of the test can be concluded that in the light concept percentage of students who do not know the concept was 26%, misconception was 52% and know the concept was 22% and the most students were misconception on sub light reflection concept light, it was number 12 with percentage was 83%.

Detail Jurnal