Detail Karya Ilmiah

  • Pengembangan Sistem Informasi Pengolah Rapor Berbasis Web Kurikulum 2013 di SMK Al Hikam Bangkalan
    Penulis : M. Abi Said Almubarok
    Dosen Pembimbing I : Dr. Arif Muntasa, S.Si., M.T
    Dosen Pembimbing II :Sigit Dwi Saputro, S.Pd., M.Pd
    Abstraksi

    Pergantian kurikulum 2013 merupakan salah satu upaya pemerintah dalam tercapainya tujuan pendidikan secara maksimal. Hal tersebut berbanding lurus dengan perkembangan teknologi yang semakin meningkat dan berpengaruh terhadap kemajuan di berbagai bidang termasuk di bidang pendidikan. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah mengembangkan sistem informasi pengolah rapor di SMK Al Hikam Bangkalan yang diharapkan dapat membantu guru dalam proses pengolahan rapor. Penerapan sistem informasi pengolah rapor kurikulum 2013 berbasis web di SMK Al Hikam menggunakan metode system development life cycle(SDLC). validasi sistem ini berdasarkan aspek functionality menggunakan skala guttman dengan hasil seluruh fungsi pada sistem berjalan dengan baik. Dan pada validasi isi berdasarkan aspek acception mendapatkan persentase 90% sehingga dapat dikatakan isi dari sistem ini sudah sangat seuai dengan yang diharapkan pengguna. Sedangkan dalam uji coba pengguna yang melibatkan 11 responden berdasarkan aspek usability didapatkan persentase 85% sehingga sistem ini dapat dikatakan sangat baik.

    Abstraction

    The 2013 curriculum replacement is one of the government's efforts in achieving the goal of education maximally. It is directly proportional to the increasing technological developments and influences on progress in various fields including in the field of education. Therefore, the purpose of this research is to develop information processing report card system at SMK Al Hikam Bangkalan which is expected to assist the teacher in processing report cards. Implementation of web-based curriculum processing information system 2013 at SMK Al Hikam using life system development life cycle (SDLC). Validation of this system based on aspects of functionality using guttman scale with the results of all functions on the system goes well. And the content validation based on acception aspects get 90% percentage so that it can be said the contents of this system is very suitable with the expected user. While in the trial of users who involve 11 respondents based on usability aspects obtained 85% percentage so that this system can be said very well.

Detail Jurnal