Detail Karya Ilmiah

  • PENGARUH PEMBELAJARAN E-LEARNING BERBASIS EDMODO TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN KOMPUTER dan JARINGAN DASAR DI SMK NEGERI 1 AROSBAYA
    Penulis : Selvi Purwanti
    Dosen Pembimbing I : Ariesta kartika sari, S.Si.,M.Pd
    Dosen Pembimbing II :Medika risnasari, S.St.,M.T
    Abstraksi

    Abstrak Rendahnya hasil belajar siswa pada mata pelajaran komputer dan jaringan dasar karena pembelajaran yang digunakan hanya di dalam kelas dan menggunakan pembelajaran seadanya saja, sehingga menyebabkan siswa kurang tertarik untuk belajar dan kurangnya pemahaman siswa terhadap materi yang disampaikan oleh guru. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pembelajaran e-learning berbasis edmodo terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran komputer dan jaringan dasar. Penelitian ini termasuk dalam penelitian kuantitatif Quasi Experimental Design dengan menggunakan desain penelitian Control-Group Pretest and Posttest Design. Penelitian dan pengambilan data pada penelitian ini dilaksanakan di SMK Negeri 1 Arosbaya dengan menggunakan Nonprobability sampling sebagai sampel, dimana peneliti tidak memberikan peluang/ kesempatan sama bagi setiap unsur atau anggota populasi untuk dipilih menjadi sampel yaitu kelas X TKJ B sebagai kelas eksperimen dan kelas X TKJ A sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan pada pnelitian ini adalah soal tes hasil belajar yang berupa pretest dan posttsest, lembar pengamatan pada guru dan siswa. Pada penelitian ini, untuk menganalisis tes hasil belajar peneliti menggunakan uji statistik. Hasil dari penelitian yang menggunakan uji signifikansi memperoleh thitung sebesar 18,012 dan ttabel sebesar 2,08, sehingga thitung lebih besar dari ttabel dapat dikatakan bahwa Ha diterima dan Ho ditolak. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh pembelajaran e-learning berbasis edmodo terhadap hasil belajar siswa. Kata Kunci: Hasil Belajar, Pembelajaran E-Learning berbasis Edmodo, Komputer dan Jaringan Dasar

    Abstraction

    Abstract The low learning outcomes of students on computer and basic network subjects because of the lesson are used only in the classroom and using learning, so it can cause the students less interested in learning. Beside that, the lack of understanding of students in the material delivered by teacher. The purpose of this study is to know learning of E-learning effect based edmodo toward the student learning outcomes in subject of computer and basic network. This study belongs to Quasi Experimental Design of quantitative approach with use Control-Group Pretest and Posttest Design research. Research and data collection is implemented in SMK Negeri 1 Arosbaya using Nonprobability sampling as sample, which is the writen do not provide the opportunities/the same occasion to population to chosen tobe a sample are X TKJ B class as experiment class and X TKJ A as control class. Instrument is used question test learning outcomes like pretest and posttest, paper monitoring in teacher and student. In this study, the writer uses statistic test to analyze learning outcomes test. The result of this study is used significance test which get thitung amount 18,012 and ttabel amount 2,08, so thitung more big than ttabel and can say that Ha is accepted and Ho is rejected. From this study can be concluded that the learning of E-learning based on edmodo give affect on student learning outcomes. Keywords: learning outcomes, learning of e-learning based edmodo, computer and basic network

Detail Jurnal