Detail Karya Ilmiah

  • Analisis Kesalahan Berbahasa Tataran Morfologi pada Pidato Muhadharah di Pondok Pesantren Sunan Kalijaga Desa Pakuncen Kecamatan Patianrowo Kabupaten Nganjuk.
    Penulis : LATHIFATUL KHOLILAH
    Dosen Pembimbing I : Ira Fatmawati, S.S,. M.Pd
    Dosen Pembimbing II :Ahmad Jami’ul Amil, S.Pd., M.Pd
    Abstraksi

    Pidato Muhadharah di Pondok Pesantren Sunan Kalijaga Desa Pakuncen Kecamatan Patianrowo Kabupaten Nganjuk. Skripsi, Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Trunojoyo Madura. Pembimbing I: Ira Fatmawati, S.S., M. Pd. dan Pembimbing II: Ahmad Jami’ul Amil, S.Pd., M.Pd. Abstrak Penelitian ini membahas tentang kesalahan berbahasa tataran morfologi pada pidato muhadharah di pondok pesantren Sunan Kalijaga Desa Pakuncen Kecamatan Patianrowo Kabupaten Nganjuk. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui bentuk kesalahan berbahasa tataran morfologi pada pidato yang disampaikan oleh para santri pondok pesantren Sunan Kalijaga pada kegiatan muhadharah. Objek dalam penelitian ini yaitu berupa pidato yang disampaikan para santri pada kegiatan muhadharah. Teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis model interaktif yang konsepnya selalu merujuk pada konsep yang tawarkan Milles dan Hubberman, yang terdiri dari kegiatan reduksidata (data reduction), penyajian data (data display), dan penarikan sertapengujian kesimpulan (drawing and verifying conclusion). Hasil penelitian ini dapat ditemukan bentuk kesalahan berbahasa tataran morfologi berupa perubahan afiks yang berupa penghilangan afiks yang meliputi penghilangan prefiks meng- dan penghilangan prefiks ber-, dan berupa perubahan morf dalam bentuk penyingkatan morf mem-, men-, meng-, meny-, danmenge-. Kata kunci: kesalahan berbahasa, morfologi, muhadharah, afiks, prefiks, dan morf.

    Abstraction

    Lathifatul Kholilah. 2017. Analysis the mistake of speech morphology level in muhadharah’s speech in Sunan Kalijaga Islamic boarding school in Pakuncen village, Patianrowo district, Nganjuk regency. Thesis, language education and indonesian literature department program, faculty of education science, university of Trunojoyo Madura. Advisor I: Ira Fatmawati, S.S,. M.Pd. and advisor II Ahmad Jami’ul Amil, S.Pd., M.Pd. Abstract This study examine about the mistake of speech morphology level in muhadharah’s speech in Sunan Kalijaga Islamic boarding school in Pakuncen village, Patianrowo district, Nganjuk regency. The purpose of this study is knowing the form of mistake of speech morphology level on the speech that is informed by student of Sunan Kalijaga Islamic boarding school in muhadharah’s activity. The object of this study is specch that is informed by student in muhadhara’s activity. The technique of data analyzing in this study use analyzing of interactive model that the concept always refers to Milles and Huberman concept, which consist of data reduction, data display, and drawing and verifying conclusion. The result of this study can be found the form of the mistake of speech morphology such as alteration of affix that include affix removal. That affix removal include prefix removal meng- , ber-, and also the alteration of morph within the form of resuming morph such as mem-, men-, meng-, meny-, and menge-. Keyword: The analyzing of mistaken speech, morphology, muhadharah, affix, prefix, and morph

Detail Jurnal