Detail Karya Ilmiah
-
KAJIAN STILISTIKA DALAM NOVEL “HUJAN BULAN JUNI” KARYA SAPARDI DJOKO DAMONOPenulis : Eka Wahyu UtamyDosen Pembimbing I : Ira Fatmawati, S.S., M.Pd.,Dosen Pembimbing II :Abdul Rosid, M.Pd.,Abstraksi
Abstrak: Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui mendeskripsikan kajian stilistika dalam novel “Hujan Bulan Juni” karya Sapardi Djoko Damono. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data tulis yang berupa kalimat yang di dalamnya terdapat gaya bahasa, permajasan, penyiasatan struktur dan citraan. Sedangkan sumber data dalam penelitian ini adalah novel “Hujan Bulan Juni” karya Sapardi Djoko Damono. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik pustaka, teknik simak dengan teknik lanjut yaitu teknik catat dan teknik dokumentasi. Teknik penyimakan difokuskan pada wacana yang di menunjukkan adanya gaya bahasa, permajasan, penyiasatan struktur, dan citraan, setelah itu dilakukan dengan teknik catat atas data yang sebenarnya sesuai dengan objek dan tujuan penelitian. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik deskriptif. Teknik deskriptif adalah teknik analisis yang digunakan untuk menganalisis data dengan mendeskripsikan kata atau frasa dan kalimat. Berdasarkan analisis ini dapat disimpulkan beberapa hal, yaitu: pemakaian gaya bahasa pada novel “Hujan Bulan Juni” karya Sapardi Djoko Damono ditemukan 1) Majas perbadingan, yaitu majas simile, metafora, personifikasi, 2) Majas pertautan, yaitu metonimi, dan sinekdoki, 3) Penyiasatan struktur, yaitu repetisi, anafora, asidenton, hiperbola, paradoks, ironi dan sarkasme, klimaks, antiklimaks, dan antitesis. 4) Citraan, yaitu penglihatan, pendengaran, gerak, rabaan, dan penciuman. 5) Diksi, yaitu kosakata bahasa Jawa, kosakata bahasa Inggris, kosakata bahasa Prancis, kosakata bahasa Manado, kata sapaan, dan kata konkret. Kata kunci: Stilistika, Novel Hujan Bulan Juni
AbstractionThe purpose of this research is to understanding a stylistics analysis of Sapardi Djoko Damono’s novel “Hujan Bulan Juni”. The method that is used is descriptive qualitative approach. Language style, structure, diction, figurative language, and imagery are the data. Technique of collectingmdata is done by librarian technique, close reading, and documentation and noting technique. Close reading is focused in a story that indicate language style, language structure, diction choice, figura of speech, and imagery. Then it is continued by documenting the found data that is suited with the objek of the study. Technique of analysis data is done by miles and Huberman’s field analysis that are: data reduction, data presentation, and data verification. Data triangulation is used in order to reduce biases, increase credibility, and minimize subjectivity. The finding data from this study can be concluded as follows: the stylistic in Sapardi Djoko Damono’s novel “Hujan Bulan Juni” are 1) comparative figure of speech, which are simile, metaphor, personifikasi, 2) bond figure of speech, which are metonym, synecdoche. 3) rethorical structure, which are repetition, anaphor, asydenton, hyperbole, paradox, irony and sarcasm, climax, anticlimax, and antithesis. 4) imagery, which are visual, auditory, olfactory, gustatory, and tactile imagery. 5) Diction choice, which are Javanese, English, French, Manada language, greetings, and concrete words. Key words: Stylistics Analysis, Novel “Hujan Bulan Juni