Detail Karya Ilmiah
-
Analisis Kompetensi Pedagogik Guru Dalam Implementasi Kurikulum 2013 Di SDN Banyuajuh Kamal.Penulis : ASHAR SAPARUDINDosen Pembimbing I : Mutjahidin, S.Pd.,M.Pd,Dosen Pembimbing II :: Fachrur Rozie, S.Pd.,M.PdAbstraksi
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kompetensi pedagogik guru dalam implementasi Kurikulum 2013 yang dilaksanakan pada SDN Banyuajuh 3 Kamal. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif sehingga jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian naturalistik. Subjek penelitian ini adalah guru kelas satu sampai dengan kelas enam. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah menununjukan gambaran kompetensi pedagogik guru, kendala atau masalah yang dialami guru, serta solusi yang diberikan oleh pihak sekolah terhadap masalah implementasi kurikulum 2013 yang berhubungan dengan kompetensi pedagogik guru. Untuk mengetahui hasil yang diteliti didasarkan atas 7 aspek, diantaranya menguasai karakteristik peserta didik, menguasai teori dan prinsip pembelajaran, pengembangan kurikulum, kegiatan pembelajaran yang mendidik, pengembangan potensi peserta didik, komunikasi dengan peserta didik, penilaian dan evaluasi . Pengembangan bekal terhadap guru dalam penerapan Kurikulum 2013 atau kurikulum baru lainnya menjadi sebuah kewajiban baik pada individu guru maupun lembaga sekolah, dengan harapan ketika tercapainya kompetensi pedagogik guru akan berdampak pada pembentukan generasi yang mampu bersaing dengan pasar dunia. Kata Kunci: Kompetensi Pedagogik Guru, Pembelajaran, Kurikulum 2013.
AbstractionABSTRACT This study aims to analyze the pedagogic competence of teachers in the implementation of Curriculum 2013 implemented at SDN Banyuajuh 3 Kamal. This study uses a qualitative approach with descriptive method so that type of study used is naturalistic reaseach. The subjects of this research are first grade teacher up to sixth grade. Data collection is done by interview, observation, and documentation. The result of this research is to describe teacher pedagogic competence, constraints or problems experienced by teachers, as well as solutions provided by the school against the implementation of the 2013 curriculum related to teacher pedagogic competence. To find out the results of the study are based on 7 aspects, such as mastering the characteristics of learners, mastering the theory and principles of learning, curriculum development, educational activities that educate, the development of potential learners, communication with learners, assessment and evaluation. The development of provision of teachers in the application of Curriculum 2013 or other new curriculum becomes an obligation both for individual teachers and school institutions, with the expectation that when the achievement of teacher pedagogic competence will have an impact on the formation of a generation that can compete with the world market. Keyword: Teacher Pedagogic Competencies, Learning, Curriculum 2013