Detail Karya Ilmiah

  • EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA MELALUI MODEL KOOPERATIF TIPE STAD (STUDENT TEAMS ACHIVEMENT DEVISION) BERBANTUAN CARD PROBLEM TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA KELAS V SDN SUWALOH BOJONEGORO
    Penulis : FITRIA MARTYA SARI
    Dosen Pembimbing I : Andika Adinanda S., S.Pd., M.Pd
    Dosen Pembimbing II :Indah Setyo Wardhani, S.Pd., M.Pd
    Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas pembelajaran Bahasa Indonesia melalui model koperatif tipe STAD berbantuan media Card Problem terhadap hasil belajar siswa kelas V SDN Suwaloh Bojonegoro. Indikator efektivitas meliputi hasil belajar, aktivitas guru, aktivitas siswa, dan respon siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan desain Quasi Experimental Design dengan jenis Nonequivalent Control Group Design. Populasi pada penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Suwaloh yang berjumlah 24 siswa. Penelitian ini menggunakan teknik sampel sampling jenuh yaitu sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh hasil belajar dari kelompok ekaperimen yang berjumlah 12 siswa telah tuntas memenuhi KKM, tuntas secara klasikal 100% dan hasil uji signifikansi menunjukkan ?????????????????????????= 2,821 > ???????????????????????? = 2,074, sehingga terdapat perbedaan hasil belajar antara kelompok kontrol dan kelompok eksperimen, aktivitas guru memperoleh rata-rata sebesar 0,88 dan 0,96 dengan kategori sangat baik, Aktivitas siswa secara klasikal memperoleh rata-rata sebesar 0,83 dan 0,88 dengan kategori sangat aktif, respon siswa menunjukkan respon positif yaitu 0,98 dengan ketegori sangat baik. Demikian dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran kooperatif tipe STAD berbantuan media Card Problem efektif terhadap hasil belajar siswa kelas V SDN Suwaloh Bojonegoro.

    Abstraction

    This study aims to determine the effectiveness of learning in Indonesia through a model of cooperative type STAD assisted Card Problem media to the results of students of V class SDN Suwaloh Bojonegoro. Effectiveness indicators include learning outcomes, teacher activities, student activities, and student responses. This research uses quantitative approach with Quasi Experimental Design with Nonequivalent Control Group Design type. The population in this study is the students of V Class SDN Suwaloh which amount to 24 students. This study used sampling technique saturated samples when all members of the population used as a sample. Based on the result of the research, the result of the study from the experiment group which amounted to 12 students has completely fulfilled the KKM, has 100% complete and the significant test shows t_count = 2,821> t_table = 2,074, so there is difference of learning result between control group and experimental group, teacher activity got average equal to 0,88 and got average equal to 0,96 with very good category, student activity classically got an average of 0.83 and 0.88 with very active category, student response showed positive response that is 0,98 with very good category. It can be concluded that STAD type cooperative learning model is assisted by Card Problem media effectively to ward the result of V class students of SDN Suwaloh Bojonegoro.

Detail Jurnal