Detail Karya Ilmiah

  • Perbedaan Hasil Belajar Siswa Ditinjau Dari Gaya Kognitif Pada Pembelajaran Think Pair Share Siswa Kelas 4 SDN Kemayoran 02 Bangkalan Pada Materi Denah
    Penulis : ROMLANI SAYU ANGGRAINI
    Dosen Pembimbing I : Sulaiman, S.Pd., M.Pd.
    Dosen Pembimbing II :Indah Setyo Wardani, S.Pd., M,Pd.
    Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar yang ditinjau dari gaya kognitif pada pembelajaran think pair share pada materi denah SDN Kemayoran 02 Bangkalan. Penelitian ini termasuk ke dalam penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain Quasi Eksperimental. Penelitian ini dilakukan dikelas 4 dengan membagikan angket menjadi kedua kelompok yaitu kelompok Field Independent dan Fielf Dependent masing-masing sampel terdiri dari 20 siswa dengan menggunakan sampling purposive. Berdasarkan uji hipotesis pretes kelompok eksperimen FD dan kelompok FI, diperoleh thitung =0,595 dan diperoleh ttabel = 2,024. Berdasarkan tabel distribusi t dapat disimpulkan jika thitung>ttabelmaka Ho diterima, artinya tidak ada perbedaan hasil belajar ditinjau dari gaya kognitif (pretest) yang signifikan antara kelompok eksperimen FD dan kelompok eksperimen FI. Sedangkan untuk nilai posttest antara kelompok eksperimen FD dan kelompok eksperimen FI diperoleh thitung = 2,351 dan ttabel =2,024 berdasarkan tabel distribusi t dari data tersebut dapat disimpulkan jika thitung>ttabel maka ha diterima dan ho ditolak, artinya ada perbedaan hasil belajar ditinjau dari gaya kognitif (posttest) yang signifikan antara kelompok eksperimen FD dan kelompok eksperimen FI.

    Abstraction

    This study aims to know determine differences in learning outcomes in terms of cognitive style on the learning of think pair share on the material plan in 4th grade of elementary school of Kemayoran 2 Bangkalan. This study falls into the quantitative research using true experimental design. This research was conducted in class 4th by distributing questionnaires into two group namely group field field dependent and field independent each main sample consists of 20 students with using purposive sampling. Based on hypothesis test pretest experiment group field dependent and experimental group field independent thitung =0,595 and obtained ttabel = 2,024. Based on the t distribution it can be cocluded if thitung>ttabel ho is accepted, meaning that there is no difference in learning hand is evaluated from the significant pretest cognitive style between the experimental groups field dependent and field independent. While for posttest value between experiment group field dependent and fiel independent obtained thitung = 2,351 and ttabel =2,024. Based on t distribution table from the data can be concluded if thitung>ttabel then ha accepted and ho rejected, there is difference of learning result evaluated from posttest cognitive style significant between experimental group field dependet and field independent.

Detail Jurnal