Detail Karya Ilmiah

  • Pengembangan Buku Ajar Terampil Jarimatika Berbasis Teori Bruner dalam Pembelajaran Matematika Siswa Kelas I, II, dan III SDN Bancaran 4 Bangkalan
    Penulis : Rubianto Effendi
    Dosen Pembimbing I : Mohammad Edy Nurtamam, S.Pd., M.SI.
    Dosen Pembimbing II :Andika Adinanda Siswoyo, S.Pd., M.Pd.
    Abstraksi

    ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan, kepraktisan, dan keefektifan buku ajar terampil jarimatika. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan dengan menggunaan model penelitian Borg & Gall (1983). Subjek coba pada penelitian ini adalah kelas I, II, dan III SDN Bancaran 4 Bangkalan. Uji lapangan dilakukan sebanyak tiga kali yaitu uji coba produk tahap 1 dan 2, serta uji coba operasional. Instrumen pengumpulan data adalah lembar validasi ahli, lembar observasi kegiatan guru, lembar observasi aktifitas siswa dan angket respon siswa. Hasil uji kelayakan menunjukkan buku ajar terampil jarimatika masuk kategori sangat layak dengan nilai yang diperoleh dari ahli bahasa 95,83%, ahli materi 83,82%, ahli teori belajar 92,85%, dan ahli media 98,07%. Hasil uji kepraktisan menunjukkan buku ajar terampil jarimatika masuk kategori sangat praktis dengan nilai yang diperoleh pada uji coba produk tahap 1 89,58%, uji coba produk tahap 2 92,02%, dan uji coba operasional 93,33%. Hasil uji keefektifan menunjukkan buku ajar terampil jarimatika masuk kategori sangat efektif dengan nilai yang diperoleh pada uji coba produk tahap 1 89,96%, uji coba produk tahap 2 94,40%, dan uji coba operasional 91,45%. Hasil penelitian menujukkan bahwa buku ajar terampil jarimatika adalah buku ajar yang layak, praktis, dan efektif digunakan dalam pembelajaran. Kata Kunci : buku ajar terampil jarimatika, kelayakan, kepraktisan, keefektifan.

    Abstraction

    ABSTRACT The aims of the study to know the expediency, practicabillity, and effectivity of jarimatika skilled textbook. This research is developmental research proposed by Borg & Gall (1983). The subject of this research was conducted in the first, second, and third class of SDN Bancaran 4 Bangkalan. The field test was conducted in the three times, these are test product step 1, 2, and operational field test. The instrument of data collection in jarimatika skilled textbook are validation sheet, teacher observation sheets, observation sheets of students activity and questionnaire student respone. The result of expediency test showed that jarimatika skilled textbook included to very decent category with the score obtained from linguists 95,83%, material experts 83,82%, theorists 92,85%, and media experts 98,07%. The test poduct step 1 of practicality test of jarimatika skilled textbook included to very practical category with the score obtained from test product step 2 test with the precentage is 98,58%, the main test product step 2 92,02%, and operational field test 93,33%. The result of effectiveness test showed that jarimatika skilled textbook included to very effective category with the score obtained from initial test product step 1 89,96%, the test product step 2 94,40%, and operational field test 91,45%. The result of this research showed that jarimatika skilled textbook is the decent, practical, and effective textbook that use in a learning. Key Words: jarimatika skilled textbook, expediency, praticability, effectivity

Detail Jurnal