Detail Karya Ilmiah

  • Pengaruh Kepercayaan Pada Jamu Madura "Sehat Lelaki" Terhadap Intensitas Perilaku Seksual Suami Dalam Rumah Tangga Di Kabupaten Bangkalan
    Penulis : Hidayatul Faroqi
    Dosen Pembimbing I : Dr. Netty Heawati, Psikolog
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan mengetahui Pengaruh Kepercayaan Pada Jamu Madura “Sehat Lelaki” Terhadap Intensitas Perilaku Seksual Suami Dalam Rumah Tangga Di Kabupaten Bangkalan. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan dua jenis skala, yaitu skala kepercayaan pada Jamu Madura dan skala perilaku seksual. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini adalah 40 orang suami dalam rumah tangga yang mengkonsumsi jamu Madura “Sehat Lelaki” dengan teknik quota sampling. Metode analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan regresi sederhana dengan bantuan program SPSS 16.0. Hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah pengaruh positif yang signifikan antara kepercayaan pada Jamu Madura terhadap intensitas perilaku seksual. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh F = 9.004 dengan tingkat signifikansi/problability 0.005 < 0.05 yang artinya hipotesis diterima. Artinya adalah tedapat pengaruh positif yang signifikan antara kepercayaan pada jamu Madura terhadap intensitas perilaku seksual pada suami. Besarnya kontribusi atau sumbangan efektif diperoleh dari nilai R square sebesar 0.192 = 19,2% yang artinya kontribusi atau sumbangan efektif kepercayaan pada Jamu Madura terhadap perilaku seksual suami dalam rumah tangga sedangkan sisanya 80,8% dijelaskan oleh faktor lain yang tidak diukur dalam penelitian ini. Tingkat kepercayaan pada Jamu Madura terhadap perilaku seksual suami dalam rumah tangga menunjukkan dalam kategori tinggi, dan tingkat perilaku seksual menunjukkan dalam kategori tinggi.

    Abstraction

    This study aims to examine the Influence of belief on Madura herbal“SehatLelaki” Against The intensity of sexual behavior of husband in household in Bangkalan district. The data collection method on this study used two kinds of scale, namely belief scale on Madura herbal and sexual behavior scale. The subject consists of 40 husbands who consumed Madura herbal “SehatLelaki” by using quota sampling technique. The data is analyzed by using SPSS 16.0 program. The hypothesis is, there is positive correlation and significance influence between the belief on Madura herbal “SehatLelaki” and the length of sexual behavior. The result states that F= 9.004 with the significance/probability 0.005 < 0.05 which means the data is accepted. The resultscorresponds to the hypothesis, namely there is significance positive influence between the belief on Madura herbal “SehatLelaki” and the length of sexual behavior. The amount of contribution or effective contribution found the R square was 0.192=19,2% which means theinfluence or effective contribution of belief on Madura herbal “SehatLelaki” toward the length of sexual behavior, while the rest 80,8% is explained by another factor that is not examined in this study. The belief level of the using of Madura herbal “SehatLelaki” toward sexual behavior is in the high category.

Detail Jurnal