Detail Karya Ilmiah

  • KOMITMEN ORGANISASI PADA PENGURUS IKATAN LEMBAGA MAHASISWA PSIKOLOGI INDONESIA (ILMPI)
    Penulis : ZAIDA QORI AS’ARI
    Dosen Pembimbing I : Yan Ariyani, S.Psi,. M.Psi,. Psikolog
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    Zaida Qori As’ari.130541100057. Komitmen organisasi pada pengurus Ikatan lembaga mahasiswa psikologi Indonesia (ILMPI). Skripsi. Program Studi Psikologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya, Universitas Trunojoyo Madura. 2017. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran komitmen organiasai pada pengurus Ikatan Lembaga Mahasiswa Psikologi Indonesia (ILMPI). Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah tiga orang pengurus dalam organisasi ILMPI yang ditentukan berdasarkan teknik purposive sampling dengan beberapa kriteria di antaranya: merupakan mahasiswa minimal semester 4, tidak sedang menjadi bagian dari organisasi selain ILMPI dan telah menjabat selama 3 periode sebagai pengurus ILMPI. Metode pengumpulan data menggunakan teknik wawancara semi terstruktur dan teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Miles dan Huberman yakni reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komitmen organisasi pada pengurus ILMPI terlihat dari 3 aspek komitmen organisasi yaitu: 1) Komitmen Afektif; subjek dalam penelitian ini merasa nyaman dengan kedekatan bersama teman pengurus lain dan juga merasakan bahagia atas apresiasi yang diperoleh dari organisasi, teman, dosen juga orangtua atas keikutsertaan subjek , selain itu subjek juga rela bekerja freelance, bepergian jauh seorang diri, dan tetap ingin menjadi bagian dari ILMPI, meski nanti tidak lagi menjadi bagian dari ILMPI. 2) Komitmen Normatif; subjek merasa mendapat pengalaman,ilmu dan keluarga sehingga bukan masalah memberikan bantuan kepada pengurus lain meski bukan tanggung jawabnya, namun subjek juga tidak ingin terlalu berlebihan dalam memberikan bantuan, subjek juga menyadari jika ILMPI akan memberikan manfaat untuk belajar berproses, namun selebihnya akan bergantung pada diri subjek sendiri untuk menghadapi dunia kerja dimasa depan. 3) komitmen Berkelanjutan; subjek tidak menganggap bahwa pengorbanan yang dilakukan untuk ILMPI merugikan bagi dirinya, namun subjek meyakini pengorbanan itu sebagai bagian dari proses yang akan balik menguntungkan bagi subjek. Kata Kunci : Komitmen Organisasi, Mahasiswa, Pengurus, Organisasi, Ikatan Lembaga Mahasiswa Psikologi Indonesia (ILMPI). Daftar Pustaka : 14 (2008-2017)

    Abstraction

    Zaida Qori As'ari.130541100057. Organizational commitment to the board of Indonesian psychology student association (ILMPI). Essay. Psychology Department, Faculty of Social and Cultural Sciences, University of Trunojoyo Madura. 2017. The purpose of this study is to investigate the description of organizational commitment to the board of Indonesian Psychology Student Association (ILMPI). This research uses qualitative research method with descriptive study approach. Subjects in this study were three administrators in the ILMPI organization whom determined based on purposive sampling technique with several criteria including: a student at least 4th semester, not being part of any organization other than ILMPI and has been serving for 3 periods as the administrator of ILMPI. Data collection method used in this research were semi structured interview technique and data analysis technique were used Miles and Huberman model which is data reduction, data presentation, and conclusion. The results showed that organizational commitment to ILMPI management was seen from 3 aspects of organizational commitment, namely: 1) Affective Commitment; subjects in this study feel comfortable with the proximity with other board members and also feel happy for the appreciation obtained from organizations, friends, lecturers as well as parents for the participationin ILMPI, other than that the subject is also willing to work freelance, traveling far alone, and still want to be part from ILMPI, although later they will no longer be part of ILMPI. 2) Normative Commitment; subjects get the experience, science and family so it is not a matter helping to other members although not their responsibility, but the subject also does not want to be too excessive in providing assistance, the subject is also aware that ILMPI will provide benefits to learn to process, but the rest will depend on subject itself to face the world of work in the future. 3) Sustainable commitment; the subject does not consider that the sacrifices made to ILMPI harm him, but the subject believes the sacrifice as part of a process that will turn favorable to the subject. Keywords: Organizational Commitment, Student, Management, Organization, Association of Indonesian Psychology Student Association (ILMPI). References: 14 (2008-2017)

Detail Jurnal