Detail Karya Ilmiah

  • Self Hardiness Istri Dewasa Madya yang Mempunyai Suami Infertil
    Penulis : Intan Putri Syahkadi
    Dosen Pembimbing I : Yan Ariyani, S.Psi.,M.Psi.,Psikolog
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    ABSTRAK Peneliti ini bertujuan untuk mengetahui Self hardiness istri dewasa madya yang memiliki suami infertil. Peneliti ini menggunakan metode penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi fenomenologi. Subjek dipilih dengan menggunakan metode purposive sampling dengan dua orang subjek dan menggunakan kriteria: istri madya, berusia lebih dari 40 tahun sampai 60 tahun, mempunyai suami yang infertil, dan berada pada ketahanan stress dalam lingkungan yang selalu ditekan oleh orang-orang sekitar dengan kondisi suaminya. Teknik analisis data menggunakan model Miles dan Huberman, yakni dengan mereduksi data, penyajian data, dan verifikasi atau penarikan kesimpulan. Hasilnya, self hardiness istri dewasa madya yang memiliki suami infertil jika ditinjau dari aspek hardiness yaitu, 1. Komitme, hasilnya pasangan suami istri madya tersebut tidak mau berpisah satu sama lain, dan tetap berprinsip ingin setia sampai akhir hayat bersama pasangannya walaupun banyak tekanan dari orang-orang dan banyak masalah dari berbagai hal yang dihadapinya. 2. Kontrol, subjek dan suaminya mampu mengatasi semua permasalahan yang dihadapi dilingkungan yang selalu menekan mereka tentang ketidakhadiran anak. 3. Tantangan, subjek mampu menghadapi permasalahan dari berbagai argumen negatif yang selalu menekan di lingkungannya dengan kondisi suaminya yang infertil. Kata Kunci : Self Hardiness, perkawinan madya, istri yang mempunyai suami infertil.

    Abstraction

    ABSTRACT This research aims to find out Self hardiness of mature middle wives who have infertile husbands. This researcher uses descriptive qualitative research method with phenomenology study approach. Subjects were chosen by using purposive sampling method with two subjects and using criteria: middle-aged wife, aged over 40 years to 60 years old, having infertile husbands, and being in stressfulness in an environment that is always suppressed by the people around with the condition of her husband . Data analysis techniques using Miles and Huberman model, namely by reducing data, data presentation, and verification or withdrawal of conclusions. As a result, self hardiness of middle adult wives who have infertile husbands in terms of hardiness aspect is 1. Commitment, the result of the married couple does not want to separate from each other, and remain committed to faithful until the end of life with their partner even though many pressure from person people and many problems from various things he faced. 2. Control, subject and her husband are able to overcome all the problems faced in an environment that always depresses them about the absence of children. 3. Challenge, the subject is able to deal with the problems of various negative arguments that are always pressing in the environment with the condition of her infertile husband. Keywords: Self Hardiness, intermediate marriage, wife who has infertile husband.

Detail Jurnal