Detail Karya Ilmiah
-
PERBEDAAN PENYESUAIAN SOSIAL SISWA KELAS AKSELERASI DAN SISWA KELAS REGULER DI MTs NEGERI SUMBER BUNGUR PAMEKASANPenulis : NUR SYARIFAHDosen Pembimbing I : Alifah Rahma Wati, S.Psi.,M.Psi.,PsikologDosen Pembimbing II :Abstraksi
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya perbedaan penyesuaian sosial siswa kelas akselerasi dan siswa kelas reguler. Metode pengumpulan data menggunakan skala penyesuaian sosial. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini adalah 40 siswa kelas akselerasi dan 40 siswa kelas reguler. Teknik sampling yang digunakan ada dua macam, yaitu teknik total sampling untuk siswa kelas akselerasi dan simple random sampling untuk siswa kelas reguler. Metode analisis data yang dilakukan dalam penelitian ini menggunakan Uji Mann-Whitney dengan bantuan program SPSS 23.00. hipotesis yang diajukan dalam penelitian ini adalah adanya perbedaan antara penyesuaian sosial siswa kelas akselerasi dan siswa kelas reguler. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh sig. sebesar 0.281. di mana nilai sig. lebih besar dari pada nilai ?=0.05, yaitu 0.281 > 0.05 yang berarti bahwa Ho diterima dan hipotesis ditolak. Artinya tidak ada perbedaan penyesuaian sosial antara siswa kelas akselerasi dan siswa kelas reguler.
AbstractionThe purpose of this study is to know the differences of social adjustment between acceleration and regular class student. Methods of collecting data used social adjustment scale. Subjects used in this study were 40 students of acceleration classes and 40 students of regular classes. This study usedsampling technique which contain of two kinds of sampling, the firt was total sampling technique for student of acceleration class and the second was simple random sampling for student of regular class. Methods of data analysis performed in this study using Mann-Whitney Test with the help of SPSS 23.00 program. The hypothesis proposed in this research wasthe differences of social adjustment between acceleration and regular class student. Based on the results of data analysis obtained sig. of 0.281. The sig value was greater than the value of ? = 0.05, ie 0.281> 0.05. It means that Howas accepted and the hypothesis was rejected. This means that there is no difference in social adjustment between acceleration and regular class student.