Detail Karya Ilmiah

  • “PENGARUH IKLAN POLITIK TERHADAP KEPUTUSAN PILIHAN POLITIK PEMILIH PEMULA”
    Penulis : AFANDHI RIYADI
    Dosen Pembimbing I : Muhtar Wahyudi, S.Sos.,MA2
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    ABSTRAK Afandhi Riyadi.130531100011. Program Studi Ilmu Komunikasi. Fakultas Ilmu Sosial Dan Ilmu Budaya. Universitas Trunojoyo Madura. “Pengaruh iklan politik terhadap keputusan pilihan politik pemilih pemula (Studi Kuantitatif Pada Tayangan Iklan Mars Perindo Terhadap Keputusan Minat Pilihan Politik Mahasiswa Ilmu Komunikasi 2017 Universitas Trunojoyo Madura Sebagai Pemilih Pemula)”. Dibawah bimbingan bapak Muhtar Wahyudi, S.Sos., MA. Penelitian ini tentang Pengaruh Tayangan Mars Perindo Terhadap Pilihan Politik Mahasiswa Ilmu Komunikasi 2017 Universitas Trunojoyo Madura yang di latar belakangi oleh berkembangnya komunikasi politik dimana media elektronik sudah menjadi alat untuk berkampanye dengan sentuhan yang berbeda pula dimana kampanye dikemas dalam sebuah tayangan mars sebuah partai politik. Oleh karena itu, kampanye politik dalam era digital semakin memanfaatkan media dalam menyampaikan komunikasi politiknya. Dan juga para mahasiswa yang masih baru mengenal sebuah teori tentang media massa, politik, dan komunikasi akan tetapi sudah melihat atau menyaksikan tayangan Mars Perindo dan seberapa besar kontribusi tayangan tersebut terhadap pilihan politik mereka. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode korelasi yaitu suatu alat statistik, yang dapat digunakan untuk membandingkan hasil pengukuran dua variabel yang berbeda agar dapat menentukan tingkat hubungan antara variabel-variabel ini. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tayangan iklan mars perindo sedang atau cukup signifikan memberi pengaruh terhadap pilihan politik mahasiswa ilmu Komunikasi 2017. Dengan kalimat – kalimat yang persuasif dan hiperbola yang terkandung dalam mars perindo mampu memberikan stimulus terhadap responden. Media massa seperti halnya televisi yang setiap hari dijumpai dan digunakan di sela waktu – waktu kosong sangat kuat untuk memberi rangsangan terhadap audiensinya. Kata Kunci : Komunikasi Politik, Pilihan politik, Media Massa, Partai Politik

    Abstraction

    ABSTRACT Afandhi Riyadi. 130531100011. Communication Studies Program. Faculty of Social and Cultural Sciences. University of Trunojoyo Madura. “The Influence of political advertising on choice voters choice of political decision (quantitative study on advertisement mars perindo against decision of interest of political choice student of communication science 2017 University of Trunojoyo Madura as beginner selector)”. This research is about The Impact of Mars Perindo's Impression on Political Choice of Communication Student 2017 of Trunojoyo Madura University which in the background by the development of political communication where electronic media has become a tool to campaign with different touch where campaign is packed in a mars show of a political party. Therefore, political campaigns in the digital age increasingly utilize the media in conveying political communications. And also students who are new to a theory about mass media, politics, and communications but have seen or watched Mars Perindo's impressions and how much the contribution of the show to their political choice. This type of research is quantitative research using correlation method that is a statistical tool, which can be used to compare the measurement result of two different variables in order to determine the level of relationship between these variables. The results of this study indicate that ad impressions mars perindo is or significant enough to give influence to the political choice of students of Communication science 2017. With persuasive sentences and hyperbole contained in the march Perindo able to provide stimulus to the respondents. Mass media, like daily television, is used and used on the sidelines of time-blank time is very powerful to provide stimulation to the audience. Keywords : Political Communicaion, Political Choice, Mass Media, Political Parties

Detail Jurnal