Detail Karya Ilmiah

  • Makna Simbolik Rokat Mengkang ( Studi Kasus di Desa Saronggi Kecamatan Saronggi Kabupaten Sumenep )
    Penulis : Akhmad Faisol
    Dosen Pembimbing I : Iskandar Dzulkarnain S.Th.I, M.Si
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    ABSTRAK AKHMAD FAISOL. 13.05.211.00077. Program Studi Sosiologi, Fakultas Ilmu Sosial Dan Budaya, Universitas Trunojoyo Madura, Makna Simbolik Rokat Mengkang (Studi Kasus Desa Saronggi Kecamatan Saronggi Kabupaten Sumenep). Dibimbingan bapak Iskandar Dzulkarnain, S.Th.i.,M.Si. Rokat Mengkang ialah selametan yang ada pada masyarakat Saronggi untuk keselamatan Mengkang (pekarangan) supaya terhindar dari bahaya dan musibah yang akan menimpa keluarga yang ada di dalam Mengkang ini. Penelitian ini berlokasi di Desa Saronggi Kecamatan Saronggi Kabupaten Sumenep. Penelitan ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif, sedangkan pendekatannya menggunakan metode studi kasus,. Peneliti menggali data dilapangan dengan menggunakan metode Observasi dan metode wawancara mendalam terhadap para informan yang dipilih berdasarkan kriteria (Purposive) serta Dokumentasi. Data yang diperoleh kemudian dianalisa menggunakan metode analisa data yang dikemukakan oleh George Hebert Mead yakni Interaksionisme Simbolik dengan melalui tiga proses yaitu reduksi data, penyajian data dan yang terakhir penarikan kesimpulan atau verifikasi. Data diperiksa keabsahannya dengan menggunakan triangulasi sumber, agar data yang diperoleh menjadi valid. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui makna dari simbol Rokat Mengkang, yang terdapat berbagai makna yang terkandung dalam simbol Rokat Mengkang, yakni simbol yang digunakan ialah pola interaksi dan juga sesajen yang digunakan dalam Rokat Mengkang Hasil penelitian menunjukkan bahwa makna simbolik Rokat Mengkang ini ialah Rokat Mengkang yang sudah menjadi tradisi oleh masyarakat saronggi yang dilakukan pada setiap tahun, minimal satu kali dalam setahun dan maksimalnya tidak ditentukan. Ada simbol dalam Rokat Mengkang ini ialah pola interaksi dan juga sesajen yang menghasilkan suatu makna, ialah sebagai berikut makna simbol dalam konteks religi, sebagai makna kepercayaan dan makna sebagai alat tali silaturrahmi. Kata kunci : Makna Simbol, Rokat Mengkang

    Abstraction

    ABSTRACT AKHMAD FAISOL. 13.05.211.00077. Sociology Study Program, Faculty of Social and Cultural Sciences, University of Trunojoyo Madura, Symbolic Meaning of Rokat Mengkang (Case Study of Saronggi, Saronggi, Sumenep). Advisor: Iskandar Dzulkarnain, S.Th.i., M.Si. Mengkang Rokat is a the expression of gratitude to God existing in Saronggi for the safety of Mengkang (yard) to avoid the dangers and calamities that will befall a family that is in this Mengkang. This research is located in Saronggi, Saronggi, Sumenep. This research uses descriptive qualitative research method. Meanwhile, the approach uses case study method. The researchers gained the data in the field by using observation method and depth interview method toward the informants who are selected based on criteria (purposive) and documentation. The data which is obtained is analyzed using data analysis methods proposed by George Hebert Mead namely Symbolic Interactionism through three processes; data reduction, data presentation and drawing conclusion or verification. The data is checked for validity by using source triangulation in order the data which is obtained is valid. The purpose of this study is to know the meaning of the Rokat Mengkang symbol which contains various meanings contained in the Rokat Mengkang symbol which is the pattern of interaction and also the offerings used in Rokat Mengkang. The results of this study showed that the symbolic meaning of Rokat Mengkang is Rokat Mengkang which has become a tradition by society in Saronggi holds in every year, at least once a year and maximally unspecified. There is a symbol in Rokat Mengkang is the pattern of interaction and also offerings that produce a meaning that is as follows; as the meaning of symbols in the religioncontext, as the meaning of trust and meaning as a tool of relationship. Keywords: Symbol Meaning, Rokat Mengkang

Detail Jurnal