Detail Karya Ilmiah
-
KEPADATAN DN INDEKS MITOTIK ZOOXANTHELLAE DI KARANG ACROPORA sp. PADA KEDALAMAN YANG BERBEDA DI PULAU GILINGAN SUMENEPPenulis : MUHAMMAD WILDAN ALI WAFADosen Pembimbing I : INSAFITRI.,ST., M.Sc., P.hDDosen Pembimbing II :WAHYU ANDY NUGRAHA.,ST., M.Sc., P.hDAbstraksi
MUHAMMAD WILDAN ALI WAFA NPM 13.03.4.1.1.00073. Kepadatan dan Indeks Mitotik di Karang Acropora sp. Pada Kedalaman yang Berbeda di Pulau Gilingan Kabupaten Sumenep. Dibawah bimbingan Insafitri., ST, M.Sc, Ph.D dan Wahyu Andy Nugraha, ST, M.Sc, Ph.D ABSTRAK Terumbu karang merupakan suatu ekosistem yang terbentuk dari sekumpulan hewan karang atau polip yang bersimbiosis dengan sejenis alga yang disebut dengan Zooxanthellae. Zooxanthellae merupakan organisme mikroalga yang bersimbiosis dengan organisme karang. Mikroalga ini berasal dari kelompok dinoflagellata dengan nama spesiesnya Symbiodinium microadticum. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah kepadatan dan indeks mitotic zooxanthellae pada karang acropora sp. pada kedalaman yang berbeda di pulau gilingan kabupaten sumenep. Metode pelaksanaannya dilakukan dengan tiga tahap yaitu, pengambilan data, pengolahan, analisa data. Pengambilan data zooxanthellae dengan melakukan penyelaman di kedalaman 3,5,dan 10 meter di zona leeward dan windward. Pengolahan data. Pengolahan data dilakukan di laboratorium dengan bantuan mikroskop untuk mempermudah perhitungan. Analisa data di dalam bentuk deskriptif berupa table. Hasil penelitian ini ditemukan kepadatan dan indeks mitotic zona leeward pada kedalaman 3 meter dengan rata-rata 891587,3 sel/ml, kedalaman 5 meter 665454 sel/ml, kedalaman 10 meter 324532,3 sel/ml dan mempunyai indeks mitotic kedalaman 3 meter 20,3% kedalaman 5 meter 20,67% kedalaman 10 meter 16%. Pada zona windward kedalaman 3 meter rata-rata 892753,6 sel/ml, kedalaman 5 meter 734891,8 sel/ml, kedalaman 10 meter 337833 sel/ml. dengan indeks mitotic kedalaman 3 meter 19,3% kedalaman 5 meter 26,67% dan 10 meter 36%. Kata Kunci : Kepadatan, Index Mitotik, Zooxanthella, Karang
AbstractionMUHAMMAD WILDAN ALI WAFA NPM 13.03.4.1.1.00073. Density and Mitotic Index in Coral Acropora sp. At Different Depth in Gilingan Island of Sumenep Regency. Under the guidance of Insafitri., ST, M.Sc, Ph.D and Wahyu Andy Nugraha, ST, M.Sc, Ph.D. ABSTRACT Coral reefs are an ecosystem formed from a collection of coral animals or polyps that are symbiotic with a kind of algae called Zooxanthellae. Zooxanthellae is a microalgae organism that is symbiotic with coral organisms. This microalga is derived from the group dinoflagellata with the name of its species Symbiodinium microadticum. This study aims to determine the amount of density and index mitotic zooxanthellae on coral acropora sp. at different depths on the gilingan island of sumenep regency. The method of implementation is done by three stages namely, data retrieval, processing, data analysis. Zooxanthellae data collection by diving at a depth of 3.5, and 10 meters in the leeward and windward zones. Data processing. Data processing is done in the laboratory with the help of microscope to facilitate the calculation. Data analysis in the form of descriptive table. The results of this study found density and mitotic index of leeward zone at a depth of 3 meters with an average of 891587.3 cells / ml, a depth of 5 meters 665454 cells / ml, a depth of 10 meters 324532.3 cells / ml and has a mitotic index depth of 3 meters 20 , 3% depth 5 meters 20.67% depth 10 meters 16%. In the windward zone the depth of 3 meters averaged 892753.6 cells / ml, depth of 5 meters 734891.8 cells / ml, depth of 10 meters 337833 cells / ml. with mitotic index depth of 3 meters 19.3% depth 5 meters 26.67% and 10 meters 36%. Keywords: Density, Mitotic Index, Zooxanthella, Coral