Detail Karya Ilmiah

  • STUDI LAJU PERTUMBUHAN RUMPUT LAUT JENIS Eucheuma cottoni DI PULAU GILI RAJA KABUPATEN SUMENEP MADURA
    Penulis : Dinda Zamzamiyah
    Dosen Pembimbing I : Dr. Apri Arisandi S.Pi., M.Si
    Dosen Pembimbing II :Dr. H. Mahfud Efendi S.Pi., M.Si
    Abstraksi

    Pertumbuhan merupakan perubahan ukuran suatu organisme yang dapat merubah berat atau panjang dari tumbuhan dalam waktu tertentu. Pertumbuhan rumput laut biasanya dipengaruhi oleh faktor internal dan faktor eksternal. Rumput laut merupakan satu sumber daya pesisir yang sangat penting bagi kehidupan manusia. Dimana rumput laut memiliki nilai ekonomis cukup tinggi dan merupakan komoditas ekspor di sektor budidaya perikanan indonesia. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar laju pertumbuhan rumput laut jenis Eucheuma cottoni di Pulau Gili Raja Kabupaten Sumenep Madura. Penelitian ini mengunakan analisan secara kualitatif dengan di mendiskripsikan dalam bentuk tabel dan gambar. Analisa data penentuan pertumbuhan rumput laut serta penentuan pertumbuhan nisbi/relatif dilakukan dengan mengunakan rumus yang di hitung dengan bantuan perangkat lunak komputer Ms. Excel. Hasil penelitian menunjukan bahwa laju pertumbuhan rumput laut Eucheuma cottoni yang ditanam dengan metode rakit apung, dengan perlakuan yang sama antara stasiun 1 dan stasiun 2 memiliki perbedaan dalam laju pertumbuhannya. Untuk nilai peningkatan stasiun 1 minggu ke-1 sebesar 178 %, minggu ke-2 sebesar 116,49 %, minggu ke-3 sebesar 20,31 %, minggu ke-4 sebesar 11,39 %, dan minggu ke-5 sebesar 7,09 %. pada stasiun 2 minggu ke-1 sebesar 93 %, minggu ke-2 sebesar 45,33 %, minggu ke-3 sebesar 13,99 %, minggu ke-4 sebesar 11,63 %, minggu ke-5 sebesar 1,62 % sedangkan untuk pertumbuhan nisbi/relatif rumput laut Eucheuma cottoni pada stasiun 1 nilai pertumbuhan nisbi/relatif yaitu minggu ke-1 sebesar 1,78 g, minggu ke2 sebesar 1,11 g, minggu ke-3 sebesar 0,21 g, minggu ke-4 sebesar 0,12 g, dan minggu ke-5 sebesar 0,07 g. dan untuk stasiun 2 nilai pertumbuhan nisbi/relatif minggu ke-1 sebesar 0,93 g, minggu ke-2 sebesar 0,45 g, minggu ke-3 sebesar 0,14 g, minggu ke-4 sebesar 0,12 g, dan minggu ke-5 sebesar 0,02 g. Kondisi perairan yang berada dilokasi penelitian masih dalam kondisi batas normal untuk proses pertumbuhan rumput laut Eucheuma cottoni Kata kunci : Pertumbuhan, Rumput Laut Eucheuma cottoni, Pulau Gili Raja

    Abstraction

    Growing organism was the changing size that could change the weight or the long of plant in some specific time.The growth of seaweed usually affected by internal and external factors. Seaweed was one of the most important coastal natural resource for human life. Seaweed had high economical value and it was export commodity in Indonesia aquaculture sector. The purpose of this research was to discover how fast the growth of Eucheuma Cottoni seaweed in Gilu Raja island, Sumenep, Madura. This research used analytic qualitative by describing in tabel and draw form. The determination of data analysis for seaweed and nisbi/relative development conducted by using formula that calculated with the help of Ms. Excel software. The result of this research revealed that the growth of Eucheuma Cottoni seaweed which planted by floating raft method, with the simillar treatment between station 1 and 2 had differentiation in the fast of it growth. For the score increase of station 1 in first week up to 178%, second week up to 116,49%, third week up to 20,31%, fourth week 11,39%, and fifth week 7,09%. In station 2 in first week up to 93 %, second week up to 45,33 %, third week up to 13,99 %, fourth week 11,63%, and fifth week 1,62 %.For the growth of nisbi/relatif Eucheuma Cottoni seaweed in station 1 for the first week up to 1,78 g, second week up to 1,11 g, third week up to 0,21 g, fourth week 0,12 g, and fifth week 0,93 g.Then, the growth for station 2 in first week up to 0,93 g, second week up to 0,45 g, third week up to 0,14 g, fourth week 0,12 g, and fifth week 0,02.The water condition around research location still in the normal condition for the process of the growth of Eucheuma Cottoni seaweed. Keywords : Growth, Eucheuma Cottoni seaweed, Gili Raja island.

Detail Jurnal