Detail Karya Ilmiah

  • EFEKTIVITAS EKSTRAK ETIL ASETAT DAUN, DAGING BUAH DAN BIJI BINTARO (CerberaodollamGaertn.) TERHADAP HAMA ULAT GRAYAK (SpodopteralituraFab.)
    Penulis : NUR ROHMAN YASIN
    Dosen Pembimbing I : Ir. Achmad Djunaedy,M.P
    Dosen Pembimbing II :Diana Nurus Sholehah,S.Farm.,Apt.Msi
    Abstraksi

    ABSTRAK Spodoptera litura Fab. merupakan hama penting tanaman hortikultura. Salah satu cara dalam mengatasi permasalah serangan hama terutama S.Litura yakni dengan penggunaan pestisida nabati. Salah satu tumbuhan yang memiliki senyawa bioaktif yakni Bintaro (Cerbera odollam Geartn.). Daun dan buah serta biji bintaro mengandung flavonoid, steroid, dan saponin, biji bintaro merupakan bagian yang paling beracun dengan adanya senyawa Cerberin. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui LC50,90 dan LT50,90 dari perlakuan aplikasi daun, buah, dan biji bintaro yang di ekstrak menggunakan etil asetat. Kosentrasi yang digunakan dalam penelitian ini 2%, 2.5%, 3%, 3.5% dengan 30 larva instar 3 tiap toples perlakuan. menggunakan analisis probit pada SPSS 16.0. Ekstrak bintaro paling efektif membunuh S.Litura pada perlakuan ekstrak biji dengan konsentrasi 3.5%. LC50,90 ekstrak bintaro yang dapat menyebabkan mortalitas S.Litura sebesar 50% dan 90% adalah 1.2% dan 37.3% (daun), 3.7% dan 21.1% (buah), 0.07% dan 0.65% (biji). LT50,90 ekstrak bintaro untuk mematikan larva 50% dan 90% adalah 4 hari dan 8 hari (daun), 3 hari dan 5 hari (buah), 1 hari dan 2 hari (biji). Kata kunci : Spodoptera litura Fab., Cerbera odollam Geartn., Mortalitas, LC50,90 dan LT50,90.

    Abstraction

    ABSTRACT Spodoptera litura Fab. is an important pest of horticultural crops. One of the ways to overcome the pet problem especially for S.Litura is by using vegetable pesticides. One of the plants which have bioactive compounds namely bintaro (Cerbera odollam Geartn) Bintaro leaf and fruit contain flavonoids, steroids and saponins. Bintaro seed is the most toxic part in the presence of cerberin compounds. The research wach aimed to find out LC50,90 and LT50,90 of the treatment of seed leaf application extratcted using ethyl acetate.This research uses probit analysis on SPSS 16.0. Concentration which is used in this research is 2%, 2.5%, 3%, and 3.5% with 30 larvae instar 3 for each of treatment jar. Bintaro extract is the most effective part to kill S.Litura on the treatment of seed extract with 3.5%. LC50,90 concentration extract bintaro which can cause S.Litura mortality at about 50% and 90% are 1.2% and 37.3% (leaves), 3.7% and 21.1% (frits), 0.07% and 0.65% (seed). LT50,90. Bintaro extract to kill larvae 50% and 90% are 4 days and 8 days (leaf), 3 days and 5 days (fruit), 1 days and 2 days (seed). Keyword: Spodoptera litura Fab, Cerbera odollam Geartn., Mortality LC50,90 and LT50,90.

Detail Jurnal