Detail Karya Ilmiah

  • PENGARUH DOSIS BOKASHI PUPUK KANDANG SAPI DAN GANDASIL B TERHADAP PERTUMBUHAN DAN HASIL TANAMAN KUBIS BUNGA (Brassica oleracea Var botrytis L.)
    Penulis : RIZA YUNITA SARI
    Dosen Pembimbing I : Ir. H. Suhartono, M.P.
    Dosen Pembimbing II :Ir. Sinar Suryawati, M.Si
    Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh pemberian bokashi pupuk kandang sapi dan gandasil B terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman kubis bunga (Brassica oleracea Var botrytis L.). Penelitian dilaksanakan pada bulan April- Juli 2017 di desa Taro’an Tlanakan Pamekasan. Rancangan yang digunakan pada penelitian ini adalah Rancangan Acak Kelompok (RAK) yang terdiri dari 2 faktor dan 3 ulangan. Faktor 1 yaitu dosis bokashi kandang sapi yang terdiri dari B1 (5 ton/ha), B2 (10 ton/ha), B3 (15 ton/ha), dan B4 (20 ton/ha). Faktor 2 yaitu pemberian gandasil yang terdiri dari G0 (tanpa gandasil/ kontrol) dan G1 (3 g/L air). Parameter yang diukur yaitu, tinggi tanaman, jumlah daun, diameter batang, diameter bunga, bobot basah brangkasan, bobot basah bunga, berat daun, berat batang dan berat kering bunga. Data pengamatan dianalisis denga Analisis Sidik Ragam (ANSIRA), kemudian diuji lanjut dengan Uji Beda Jarak Nyata Duncan (BJND) dengan taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian kombinasi bokashi pupuk kandang sapi dan Gandasi B memberikan pengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, sedangkan tidak menunjukkan pengaruh nyata terhadap parameter jumlah daun, diameter batang, diameter bunga, bobot basah brangkasan, bobot basah bunga, berat daun, berat batang dan berat kering bunga.

    Abstraction

    This study aims to determine the extent of the effect of cow manure Bokashi and Gandasil B on the growth and yield of cauliflower (Brassica oleracea botrytis L.Var).The research was carried out in April-July 2017 in the village of Taro'an Tlanakan Pamekasan. The design used in this study is a randomized block design (RBD) consisting of two factors and three replications. Factor 1 ie the dose Bokashi cowshed consisting of B1 (5 ton / ha), B2 (10 tons / ha), B3 (15 tons / ha), and B4 (20 tons / ha). Factor 2 is the provision of Gandasil consisting of G0 (without Gandasil / control) and G1 (3 g / L of water). The measured parameters, namely, plant height, number of leaf, stem diameter, flower diameter, wet weight stover, flower fresh weight, leaf weight, stem weight and dry weight of flowers. Data were analyzed premises Fingerprint Analysis Car (ANSIRA), then further tested with different test Distance Real Duncan (BJND) with a level of 5%. The results showed that administration of a combination of Bokashi cow manure and Gandasi B gives real effect on plant height, while not show the real effect of the parameters of the number of leaf, stem diameter, flower diameter, wet weight stover, wet weight of flowers, heavy leaves, heavy stem and dry weight of flowers.

Detail Jurnal