Detail Karya Ilmiah
-
ANALISIS NILAI TUKAR NELAYAN (Studi Kasus Desa Nelayan Prenduan Kecamatan Pragaan Kabupaten Sumenep)Penulis : Anis Fitraiawati NingsihDosen Pembimbing I : Jakfar Sadik, S.E. M.E.Dosen Pembimbing II :Abstraksi
ABSTRAK Anis Fitraiawati Ningsih, Analisis nilai tukar nelayan Desa Nelayan Prenduan dibawah bimbingan Jakfar Sadik, S.E. M.E. Desa Prenduan merupakan salah satu desa pesisir sebagai penyumbang terbanyak pada sektor perikanan tangkap dibandingkan dengan desa yang ada di Kecamatan Pragaan. Desa ini mempunyai kekayaan sumber daya alam yang berbasis pada perikanan tangkap dengan berbagai alat tangkap yang dipergunakan dalam melaut. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran tingkat kesejahteraan masyarakat nelayan yang ada di Desa Prenduan. Perhitungan analisis nilai tukar nelayan (NTN) dijadikan sebagai alat ukur untuk mengukur kesejahteraan dengan membandingkan jumlah pendapatan dan jumlah pengeluaran. Data primer yang diperoleh dari survei rumah tangga nelayan sebanyak 86 responden, Pukat tarik, Jaring, Pancing, Perangkap dan Serok. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukkan (NTN) pada rumah tangga nelayan pada perikanan tangkap pada Desa Prenduan memilki klasifikasi kesejahteraan tinggi (>1) dan rendah (<1). Nilai NTN dengan klasifikasi kesejahteraan mencapai 40% atau setara (>1) dan rendah (<1). Juragan pukat tarik, jaring insang, pancing, perangkap dan serok, artinya sebagian besar juragan sejahtera dan terlepas dari garis kemiskinan. Kesejahteraan rendah (<1) sebanyak 60%, terbagi atas 45% Nelayan Buruh serta 15% juragan. Hal demikian terjadi pada Nelayan Buruh dari kelima alat tangkap dan juragan. pancing, perangkap dan Serok masih berada dibawah garis kemiskinan. NTN Nelayan Buruh dan Juragan rendah disebabkan karena pengeluaran konsumsi rumah tangga sebanyak 50% rata-rata pertahun. Kata Kunci : Kesejahteraan Nelayan, Nilai Tukar Nelayan (NTN), Desa Prenduan
AbstractionAbstrack Anis Fitriawati Ningsih, an Analysis of the exchange rate fishermen fising fishing fishing Village Prenduan under the guidance of Jakfar Sadik, S.,E. M.E Village Prenduan is one of coastal villages as most contributor in the fisheries sector get compared withvillage in district Pragaan. This village has a wealth of natural resources based on fisheries catch with various tools catch which used in fishing at sea. The purpose of this research to know the level of public welfare fishermen in village prenduan. Calculation exchange value analysis fishermen (NTN) be use as measuring instrument for measuring welfare by comparing the amount of income and the amount of expenditure.The primary data obtained survey of households fishermen as many as 86 respondent, traw pull, net, fishing rod, trap, inlet. The results of results of research conducted shows (NTN) on households fishermen on fisheries catch on prenduan village have high welfare classications (>1) and low (<1). Value NTN with classification welfare at 40% of equivalent (>1) and low (<1). The large scale traders seinepull, gill nets, a fishing line, a trap and inlet, them large the scale traders prosperous and in spite of the poverty line. Low welfare (<1) about 60%,Divided into 45% fisherman workers and 15% landlord.It thereby happened to fishermen workers from a catch and fifth landlord. A fishing line, a trap and inlet still be under the poverty line. NTN fishermen labor and the large scale traders low caused because spending household consumption as many as 50% average yeard Keyword: Fishermen Prosperity , Fishermen Exchange Rate (NTN), Prenduan Village