Detail Karya Ilmiah

  • Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis ada tidaknya perbedaan kinerja keuangan perusahaan melakukan merger atau akuisisi dalam dua tahun sebelum dan dua tahun setelah merger atau akuisisi yang diukur menggunakan rasio current ratio, total assets turnover, debt equity ratio, net profit margin, return on assets, return on equity, earning per share, price earning ratio dan return on capital employed. Dalam penelitian ini data yang digunakan adalah data sekunder. Sedangkan populasi penelitian ini adalah perusahaan go publik yang melakukan merger atau akuisisi di BEI tahun 2013. Metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling dan terdapat 9 perusahaan yang masuk dalam kriteria penelitian ini. Metoda analisis data yang digunakan untuk menjawab hipotesis digunakan uji normalitas data, uji paired sample t test dan uji beda Wilcoxon Sign Test. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa terdapat perbedaan signifikan kinerja keuangan sebelum dan setelah merger atau akuisisi berdasarkan total assets turnover, net profit margin, return on assets, retturn on equity, earning per share, price earning ratio dan return on capital employed. Sedangkan rasio yang menunjukan tidak adanya perbedaan signifikan adalah current ratio, debt equity ratio. Kata Kunci : Merger atau akuisisi, dan Kinerja keuangan.

    Abstraction

    This study is aimed to analysis there are differences in the financial performance of the acquirer companies or not in two years before and two years after the merger and acquisition with measure current ratio, total assets turnover, debt equity ratio, net profit margin, return on assets, return on equity, earning per share, price earning ratio dan return on capital employed. In this study, the data used is secondary data. While the population of this study included the public companies did a merger and acquisition listed in Indonesia Stock Exchange period of 2013. The sampling method used in this research is purposive sampling, which there are nine companies included in the study criteria. The analysis method used to answer the hypothesis is data normality test paired sample t test, discrimination testing of Wilcoxon Sign Test. The result of the study shows that there are significant differences in the equirer’s financial performance before and after merger or acquisition are total assets turnover, net profit margin, return on assets, retturn on equity, earning per share, price earning ratio and return on capital employed. While ratio shows no significant differences are current ratio, and debt equity ratio. Keywords : Merger or acquisition, and financial performance.

Detail Jurnal