Detail Karya Ilmiah
-
PENGARUH CITRA MEREK DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN SMARTPHONE XIAOMIPenulis : WULANDARIDosen Pembimbing I : Dr. H. Pribanus Wantara, Drs., MM.Dosen Pembimbing II :Yudhi Prasetya Mada, SE, MMAbstraksi
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh antara citra merek (brand image) dan kualitas produk terhadap keputusan pembelian smartphone Xiaomi. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan menggunakan teknik pengambilan sampel Non Probability Sampling dengan 97 responden yang merupakan Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura pengguna smartphone Xiaomi. Dalam uji instrumen penelitian ini menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, dan uji asumsi klasik. Teknik analisis data yaitu menggunakan analisis regresi linier berganda dengan uji t. Hasil dari penelitian ini adalah variabel citra merek (brand image) dan kualitas produk berpengaruh terhadap keputusan pembelian smartphone Xiaomi. Kata Kunci : Citra Merek (Brand Image), Kualitas Produk, Keputusan Pembelian
AbstractionThe purpose of this study was to determine the effect of brand image and the quality of products on purchase decisions smartphone Xiaomi This study uses a quantitative method using sampling techniques Non- Probability Sampling with 97 respondents who were students of the University Trunojoyousers. Smartphone Xiaomi in this study using test instrument validity, reliability, and classical assumption. The data analysis technique that uses multiple linier regression analysis with t test. Result from this study is the variable of brand image and product quality influence on purchase decisions smartphone Xiaomi Keywords : Brand Image, Quality product, Purchase Decision