Detail Karya Ilmiah

  • Analisis Pembelajaran Nilai Karakter Siswa Melalui Apresiasi Gambar Tokoh Pahlawan Dalam Mata Pelajaran IPS Kelas V Sekolah Dasar di SDN Pangorayan I Proppo Pamekasan
    Penulis : Fitriyah
    Dosen Pembimbing I : Drs. Harun Al Rasyid, M.Si.
    Dosen Pembimbing II :M. Busyro Karim, S. Ag., M.Si.
    Abstraksi

    Fitriyah. 2017. Analisis Pembelajaran Nilai Karakter Siswa Melalui Apresiasi Gambar Tokoh Pahlawan Dalam Mata Pelajaran IPS Kelas V Sekolah Dasar di SDN Pangorayan I Proppo Pamekasan. Skripsi, Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Trunojoyo Madura. Pembimbing I: Drs. Harun Al Rasyid, M.Si. Pembimbing II: M. Busyro Karim, S. Ag., M.Si. ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui proses pembelajaran nilai karakter melalui apresiasi gambar tokoh pahlawan dalam mata pelajaran IPS kelas V Sekolah Dasar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Objek dalam penelitian ini adalah buku bse Ilmu Pengetahuan Sosial untuk SD/MI kelas V. Subjek dalam penelitian ini adalah tiga siswa kelas V dan guru IPS kelas V SDN Pangorayan I Proppo Pamekasan. Teknik pengambilan informan adalah purposive sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah tiga tahapan yaitu tahap pra lapangan, pekerjaan lapangan, dan tahap analisis data selama di lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam mata pelajaran IPS kelas V karangan Siti terdapat dua belas nilai karakter yang muncul dari kelima tokoh pahlawan, dalam proses pembelajaran nilai karakter guru menggunakan media gambar. Dalam menanamkan nilai karakter guru menggunakan strategi di dalam mengajar yaitu berkaitan dengan kurikulum dan model tokoh, dan siswa dapat mengapresiasi jasajasa para pahlawan dengan cara memajang foto atau lukisan para pahlawan serta memakai kostum seperti para pahlawan pada saat karnaval. Kata Kunci: karakter, proses pembelajaran, strategi guru, apresiasi siswa

    Abstraction

    Fitriyah. 2017. Analysis of Students’ Character Values Learning Through Appreciation of Heroes’ Picture in Social Science Subjects of Fifth Grade Elementary School in SDN Pangorayan I Proppo Pamekasan. Thesis. Elementary School Teacher Education Study Program, Faculty of Education, University of Trunojoyo Madura. Advisor I: Drs. Harun Al Rasyid, M.Si. Advisor II: M. Busyro Karim, S. Ag., M.Si. ABSTRACT This study has an objective to know the learning process of character values through appreciation of heroes’ picture in Social Science subjects of fifth grade elementar y school. Method that used in this study is qualitative descriptive. Object of this study is bse books of Social Sciences for fifth grade of SD/MI. Subjects of this study are three fifth grade students and Social Sciences teacher of fifth grade of SDN Pangorayan I Proppo Pamekasan. Technique of taking the subjects is purposive sampling. Techniques of collecting data that used in this study are interview, observation, and documentation. There are three stages of data analysis that used in this study namely pre-field stage, field work, and data analysis stage during field. The results of this study show that in Social Study subjects of fifth grade by Siti, there are twelve character values that appear from the five heroes, that in the learning process of character values, the teacher uses picture media. In instill character values, the teacher uses teaching strategy that is related to curriculum and role model, and the students can appreciate the services of the heroes by displaying photographs or paintings of the heroes and wearing costumes as heroes during carnival. Keywords: character, learning process, teacher strategy, students’ appreciation

Detail Jurnal