Detail Karya Ilmiah

  • Gambaran Penyesuaian Diri pada Dwarfisme
    Penulis : Suci Lestari
    Dosen Pembimbing I : Alifah Rahma Wati., S.Psi., M.Psi., Psikolog
    Dosen Pembimbing II :
    Abstraksi

    ABSTRAK Suci Lestari (120541100118). Gambaran Penyesuaian Diri pada Dwarfisme. Skripsi. Jurusan Psikologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Budaya Universitas Trunojoyo Madura. 2016. xviii+ 441 Halaman and 24 Lampiran. Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran penyesuaian diri dwarfisme. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dalam bentuk fenomenologi. Pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Subjek penelitian berjumlah tiga orang yang berjenis kelamin laki-laki dan wanita usia dewasa awal baik dalam kategori dwarfisme tidak proporsional atau proporsional. Hasilnya Penyesuaian diri secara fisik (adaptation) yang dilakukan penyandang dwarfisme adalah mengerjakan tugas yang tidak menguras tenaga, mempercepat langkah kaki ketika berjalan bersama teman, dan menarik diri tidak terlibat dalam kegiatan teman yang menguras tenaga. Secara keseluruhan keterbatasan yang mereka miliki membuatnya susah untuk menyesuaikan diri dengan lingkungan. Mastery adalah penyesuaian diri secara psikologis di mana penyandang dwarfisme secara umum berusaha untuk menyusun perencanaan untuk menyelesaikan permasalahan. Data menyebutkan bahwa cara yang dilakukan penyandang dwarfisme tidak proporsional kurang efektif karena kurang mampu untuk menguasai masalah secara baik bahkan cenderung merasa cemas, serta berprasangka dan mudah curiga dengan orang lain. Sedangkan penyandang dwarfisme proporsional cukup dapat menyelesaikan permasalahan karena ia lebih cekatan serta berusaha lebih baik dengan mengembangkan potensi dan mencari pengalaman. Conformity atau penyesuaian diri secara sosial, secara umum penyandang dwarfisme mengubah perilaku sesuai standar sosial yang ada di kampus walaupun bertentangan dengan hati nurani, sedangkan apabila berada di lingkungan rumah penyandang dwarfisme lebih leluasa untuk berperilaku karena sesuai hati nurani. Terkait individual variation penyandang dwarfisme lebih mampu menyesuaikan diri di lingkungan rumah dari pada di kampus. penyandang dwarfisme proporsional lebih cekatan dengan mengikuti banyak organisasi sedangkan penyandang dwarfisme tidak proporsional menghindari untuk terlibat dalam perkumpulan resmi. Kata kunci : Penyesuaian Diri, Dwarfisme Daftar Pustaka : 30 (1964-2015)

    Abstraction

    ABSTRACT Suci Lestari (120541100118). The Description of Adjustment in Dwarfism. Thesis. Department of Psychology Faculty of Social and Cultural Sciences University Trunojoyo Madura. 2016. xviii+ 439 pages and 24 Appendices. This study is aimed to describe the adjustment in dwarfism. This study uses qualitative method in the form of phenomenology. The sampling uses purposive sampling. Subjects of this study are three people male and female in the age range of early adulthood in both the categories of disproportionate and proportionate dwarfism. The results are physically adjustment (adaptation) is done with dwarfism is a task that is not draining, accelerate the pace of the foot when walking with friends, and withdraw not engage in strenuous activities of your friends. Overall the limitations that they have made it difficult to adjust to the environment. Mastery is a psychological adjustment in which people with dwarfism generally trying to draw up plans to solve the problems. Data says that the way in which people with disproportionate dwarfism less effective because it is less able to master the problems well and even tended to feel anxious, as well as prejudiced and suspicious with others. On the other hands, persons with sufficient proportional dwarfism can solve the problems because he is more nimble and try to do better by developing the potential and experience. Conformity or social adjustment, in general, people with dwarfism to change the behavior according to the appropriate social standards that exist on campus although contrary to conscience, whereas if they are in the home environment with dwarfism freer to behave as appropriate conscience. Individual variation associated with dwarfism is better to adapt in the home environment of the campus. Persons with dwarfism proportionately more nimble by following many organizations while avoiding disproportionate dwarfism persons to engage in formal gatherings. Keywords: Adjustment, Dwarfism Bibliography : 30 (1964-2015)

Detail Jurnal