Detail Karya Ilmiah
-
Konflik Intrapersonal Pengangguran dengan Pendidikan Terakhir Strata 2Penulis : Sitti Aminatul WusthaDosen Pembimbing I : dr. Siti Nurfitria, S.Ked., M.BiomedDosen Pembimbing II :Abstraksi
Sitti Aminatul Wustha. 120541100021. Konflik Intrapersonal Pengangguran dengan Pendidikan Terakhir Strata 2. Skripsi. Program Studi Psikologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Budaya, Universitas Trunojoyo Madura. 2017. Xiii + 105 halaman dan 39 lampiran Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana konflik intrapersonal pengangguran dengan pendidikan terakhir strata 2. Metode yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. Pengumpulan data menggunakan wawancara semi terstruktur. Subjek penelitian dilakukan menggunakan metode purposive sampling. Teknik analisis data menurut Miles dan Huberman yaitu menggunakan data reduction, data display, verification. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya konflik intrapersonal dalam diri masing-masing subjek. Indikator pertama yaitu pertentangan antara bahagia dan kecewa menunjukkan kedua subjek memiliki perasaan senang ketika sudah berhasil mendapatkan predikat S2 namun merasa kecewa ketika belum mendapatkan pekerjaan. kedua subjek merasa gagal dan belum puas meskipun sudah mendapatkan predikat S2 karena belum bekerja. kedua subjek kesulitan dalam mencari pekerjaan namun subjek tidak merasa sia-sia karena ilmunya tetap bermanfaat bagi diri sendiri dan keluarga. Indikator kedua yaitu gerakan hati (impuls) menunjukkan terdapat kekhawatiran dan rasa takut pada kedua subjek ketika subjek mendapatkan teguran dari keluarga subjek. menujukkan adanya perasaan malu kepada teman-teman subjek karena belum bekerja. Indikator terakhir yaitu stress dan berusaha untuk melawannya menujukkan kedua subjek menghindari keluarga untuk mengurangi rasa sedih pada subjek. Kedua subjek mengalami perubahan perilaku setelah mendapatkan tekanan dari keluarga subjek. Kata Kunci : Konflik Intrapersonal, Pengangguran, Strata 2 Referensi : 32 (2002-2016)
AbstractionSitti Aminatul Wustha. 120541100021. Intrapersonal Conflict of Jobless Whose Eduacation is Post Graduate. Thesis. Psychology Department, Faculty of Social and Cultural Science, Trunojoyo University Madura. 2017. xiii + 105 pages and 39 encloses. This research is aimed to know how is the intrapersonal conflict of jobless people whose education is Post Graduate. The method used is qualitative method. Data are collected by using semi structured interview. Subject of research is taken by purposive sampling method. Data are analyzed to Miles and Huberman by using reduction, data display, and verification. The research result shows that there are intrapersonal conflicts in every subject. The first indicator is contra feeling between happiness and upset show that the two subjects feel happy for having post graduate degree. Otherwise, they also feel upset for being jobless. The subjects feel failed although they have succeed in finishing their postgraduate study. the subjects feel hopeless for not having work yet they still hope that their education is usefull for their family and themselves. The second indicator is impuls which shows that the two subjects feel worry and afraid when their family ask them about their job, make them feel ashamed of their friends for being jobless. The last indicator is stressed, which is shown by trying to hinder their family so that they won’t feel sad. The subjects attitude change after they got pressure from their families. Key Word : Intrapersonal Conflict, Jobless, Post Graduate References : 32 (2002-2016)