Detail Karya Ilmiah
-
Komunikasi Persuasi Badan Keamanan (BAKAM) Pondok Pesantren dalam Membentuk Santriwati menjadi Taat dan Disiplin (Studi Kasus Pada Komplek Nirmala Pondok Pesantren Putri Annuqayah, Guluk-Guluk, SumenePenulis : Anna RukmawatiDosen Pembimbing I : Surokim, S.Sos., M.Si.Dosen Pembimbing II :Abstraksi
ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana komunikasi persuasi badan keamanan (Bakam) pondok pesantren dalam membentuk santriwati menjadi taat dan disiplin. Dimulai dari proses komunikasinya, strategi dalam menghadapi masalah santriwati, respon atau tanggapan dari santriwati, serta penerapan teori dramatism yang meliputi tindakan, adegan, agen, agency, dan tujuan. Jenis penelitian kualitatif dan menggunakan metode diskriptif. Informan utamanya adalah seorang pengurus keamanan dari komplek Nirmala pondok pesantren Annuqayah putri. Sedangkan informan pendukung, dari pengasuh Nyai Fadhilah, dan santri yang dipilih secara acak tiga (3) orang. Data penelitian diperoleh dari wawancara, observasi, dan studi pustaka. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa santriwati lebih patuh dan disiplin ketika pengurus badan keamanan melakukan tindakan secara langsung sebagai teknik pendekatannya. Mereka pengurus badan keamanan memberikan contoh yang baik tentang pendidikan moral dan nilai-nilai sosial agama. Selain itu bacaan berupa kitab Ta’limul muta’allim juga menjadi penyeimbang dalam membentuk santriwati menjadi muslimah yang taat, dimana di dalamnya berisi tentang segala tata cara murid untuk mendapatkan ilmu yang barokah. Kata kunci: Badan keamanan (Bakam), Santriwati, Komunikasi Persuasi, Taat dan Disiplin.
AbstractionABSTRACT The purpose of this study is to know how persuasive communication of boarding school security in shaping santriwati characteristic to be obidient and disciplined. It start from its communication persuasive, the strategy to overcome the student’s problem, reaction or respons and the application of dramatism theories that include the action, scene, agent, agency, and the purpose. This study is using qualitative and descriptive method. The main informant is an administrator security of Nirmala complex of Annuqayah santriwati boarding house. However, the proponent informant is the authorization of Nyai Fadhilah as the founder and 3 santriwati with random choise. The writer got the data research from interview, observation, and study literature. The result of research is to show that santriwati will be more obedient and disciplined when administrator security agencies uses direct action as her approach. She will give good behavior about moral education and religion social values. Besides reading the book in the form of Ta’limul muta’allim also be a counterweight in the form santriwati be a devout Muslim, where the inside of all the ordinances of the students to gain knowledge that blessing. Keywords: Security agencies (Bakam), Santriwati, Communication Persuasion, Obedient and Disciplined.