Detail Karya Ilmiah

  • SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN EVALUASI PENILAIAN PRESTASI BELAJAR SISWA MENGGUNAKAN METODE PAPRIKA DAN SMARTER
    Penulis : FAIZAL RAHMAN
    Dosen Pembimbing I : RIKA YUNITARINI, ST., MT.
    Dosen Pembimbing II :ACHMAD JAUHARI, ST., M.Kom.
    Abstraksi

    Penilaian memiliki tujuan yang sangat penting dalam evaluasi peningkatan penilaian siswa berprestasi. Evaluasi penilaian prestasi belajar siswa jarang dilakukan dan penginputan nilai dilakukan secara manual di SMPN 1 Lenteng, sehingga guru kesulitan menganalisis dan mengetahui keadaan siswa siswinya. Siswa yang berprestasi tidak cukup dinilai dari nilai bagus pada setiap mata pelajaran. Tetapi nilai akademik dan non akademik harus seimbang. Tujuan penelitian ini adalah membuat aplikasi untuk merangking hasil penilaian prestasi belajar siswa. Pembuatan sistem pendukung keputusan ini berdasarkan pada multi kriteria yang telah ditetapkan oleh sekolah pada studi kasus terkait. Multi kriteria tersebut kemudian dimodelkan kedalam metode PAPRIKA, yang merupakan salah metode yang membandingkan pasangan jumlah alternatif yang terjadi. Pasangan alternatif yang sama kemudian akan dirangking sesuai prioritas kriteria menggunakan metode SMARTER. Metode ini digunakan untuk pembobotan kriteria menggunakan rumus ROC (Rank Order Centroid) berdasarkan tingkat prioritas kriteria. Hasil dari penerapan metode ini adalah berupa aplikasi untuk melakukan ranking pada penilaian prestasi belajar siswa, sehingga dapat mempermudah guru mengambil keputusan dan mengevaluasi prestasi belajar siswa.

    Abstraction

    Assessment has a very important purpose in the evaluation of student achievement assessment increase. Evaluation of student achievement assessment is rarely done and done manually inputting values in SMPN 1 Lenteng, so that teachers trouble analyze and know the state of siswinya students. Students who excel not adequately evaluated the good grades in any subjects. But the academic and non-academic values should be balanced. The purpose of this study is to make an application to rank the results of the assessment of student achievement. Making the decision support system based on multi-criteria established by the school on relevant case studies. Multi criteria are then modeled into PAPRIKA method, which is one method of comparing pairs alternate number that occurred. The same alternatives pair will then be ranked according to priority criteria using the method SMARTER. This method is used for the weighting of criteria using the formula ROC (Rank Order Centroid) based on the priority level criteria. The result of applying this method is in the form of an application to carry out the ranking on the assessment of student achievement, so as to facilitate the teacher to make decisions and evaluate student achievement.

Detail Jurnal