Detail Karya Ilmiah

  • Penerapan Metode Single Linkage dan K-means Clustering untuk Pengelompokan Desa di Kabupaten Sumenep
    Penulis : Eko Nurdiansyah
    Dosen Pembimbing I : Mula’ab,S.Si.,M.Kom.
    Dosen Pembimbing II :Eza Rahmanita,S.T.,M.T.
    Abstraksi

    Pembangunan desa menjadi salah satu program prioritas pemerintah dalam upaya pemerataan kesejahteraan penduduk. Hal ini dibuktikan dengan banyaknya program untuk kemajuan desa dan kesejahteraan masyarakat desa. Namun semua program-program tersebut banyak yang tidak tepat sasaran sehingga di Kabupaten Sumenep masih terdapat beberapa desa yang masuk ke dalam kategori desa tertinggal. Untuk mengatasi masalah tersebut maka diperlukan pengelompokan desa berdasarkan kesamaan cirinya, sehingga kelompok desa yang memiliki kesamaan ciri lebih mengarah ke kategori desa tertinggal harus dijadikan prioritas utama dalam penyaluran program-program pemerintah. Untuk melakukan pengelompokan tersebut diperlukan sebuah metode clustering. Dan dalam penelitian tugas akhir ini penulis menggunakan gabungan metode Single linkage dan K-means Clustering. Dari beberapa pengujian yang telah dilakukan pada penelitian ini diperoleh hasil bahwa pengelompokan desa di Kabupaten Sumenep menggunakan metode single linkage dan k-means clustering diperoleh hasil bahwa model cluster terbaik terjadi pada saat jumlah cluster 11, jumlah cluster 14 dan jumlah cluster 18.

    Abstraction

    Village development is one of the government's priority programs in an effort to equalize the welfare of the population. This is evidenced by the many programs for the progress of the village and the welfare of the village community. However, many of these programs are not well targeted so that in Sumenep Regency there are still several villages that fall into the category of underdeveloped villages. To overcome this problem, it is necessary to group the villages based on their characteristics, so that village groups that have more common characteristics leading to the category of underdeveloped villages should be made a top priority in the distribution of government programs. To do this grouping requires a clustering method. And in this thesis research the author uses a combination of Single Linkage and K-means Clustering methods. From several tests that have been carried out in this study, the results show that village grouping in Sumenep Regency uses a single linkage method and k-means clustering. The best cluster model occurs when cluster 11, number of clusters 14 and number of clusters 18.

Detail Jurnal