Detail Karya Ilmiah
-
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMBERIAN BEASISWA MENGGUNKAN METODE ELIMINATION ET CHOIX TRADUISANT LA REALITE II (ELECTRE IIPenulis : Rizki Novita SariDosen Pembimbing I : Sigit Susanto Putro, S.Kom., M.KomDosen Pembimbing II :Achmad Jauhari, S.T., M.KomAbstraksi
Beasiswa adalah bantuan keuangan yang diberikan kepada siswa tidak mampu atau yang memiliki prestasi akademik. Dengan adanya beasiswa ini dapat membantu keberlangsungan pendidikan yang ditempuh siswa. Beasiswa juga memiliki arti lain sebagai sebuah penghargaan bagi setiap siswa. Dalam penentuan pemberian beasiswa, pihak sekolah dituntut untuk kolektif dalam proses pengambilan keputusan pemberian beasiswa. Harapan dari penelitian ini adalah dapat merancang, mengaplikasikan serta mengembangkan sistem pendukung keputusan yang mampu memberikan keputusan pemberian beasiswa kepada calon siswa penerima beasiswa. Penelitian ini menggunakan metode Electre II untuk membantu perhitungan perankingan dalam proses pengambilan keputusan pemberian beasiswa. Pada penggunaan sistem pendukung keputusan dengan metode Electre II ini terdapat beberapa kriteria untuk setiap alternatif yaitu penghasilan orang tua, jumlah tangunggan, nilai matematika, nilai bahasa indonesia, nilai bahasa inggris dan nilai biologi. Dari hasil eksperimen yang telah dilakukan dengan metode Electre II, dari uji skenario yang telah dilakukan dapat dihasilkan nilai akurasi sebesar 80% dengan data uji 10 data. Kata Kunci: Beasiswa, Sistem Pendukung Keputusan, Electre II.
AbstractionScholarship is the financial assist which given to the poor students or having academic achivement. With the scholarship could be helped the education sustainability that taken by the students. Scholarship also has other meaning as an appreciation for each students. In determined to giving a scholarship, school should be able to be prosecuted in taked process for giving a scholarship decision collectively. The prospect of this research was could planned, applied and developed the support systems in giving a scholarship decision for prospective students. This research used Electre II method to helped the rank calculations in giving a scholarship decision. In using supporters system by using Electre II method, there are some criterias for each alternative, such as parent’s, ulmate, dependant’s number, mathematic’s score, bahasa indonesia’s score, english’s score and biology’s score. From the result of this experiment which has been done by using Electre II, from the scenario test could produced accurate score 80% with 10 of data test. Keyword: Scholarship, Decision Support System, Electre II