Detail Karya Ilmiah

  • PENENTUAN SEKTOR UNGGULAN DI KABUPATEN BLORA
    Penulis : Novalia Tri Nuraini
    Dosen Pembimbing I : Novi Diana Badrut Tamami, SP., MP.
    Dosen Pembimbing II :Andrie Kisroh Sunyigono, SP., MP., Ph.D
    Abstraksi

    Pembangunan ekonomi merupakan salah satu kegiatan ekonomi yang diharapkan dapat menciptakan perekonomian yang stabil dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi daerah tertentu. Pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Blora dapat dilihat dari nilai Produk Domestik Regional Bruto (PDRB). Nilai PDRB Kabupaten Blora tahun 2010-2014 mencapai Rp. 12.227.201,29 dengan sumbangan terhadap PDRB Provinsi Jawa Tengah sebesar 1,65%. Sektor dominan di Kabupaten Blora yaitu sektor pertanian yang memberikan kontribusi sebesar 25,48%, sektor pertambangan dan penggalian sebesar 14,55%, sektor industri pegolahan sebesar 10,97% dan sektor perdagangan besar dan eceran sebesar 18,27%. Apabila diamati laju pertumbuhan sektor pertanian mengalami penurunan presentase selama 5 tahun berturut-turut dalam memberikan kontribusi terhadap PDRB Kabupaten Blora. Tujuan penelitian untuk menentukan sektor unggulan di Kabupaten Blora menggunakan deskriptif kuantitatif dengan pendekatan location quotient (LQ), shift-share, tipologi klassen dan overlay. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sektor unggulan di Kabupaten Blora yaitu sektor pendidikan dan sektor penyediaan akomodasi dan makan minum. Peningkatan sarana dan prasarana penunjang pendidikan seperti ruang kelas yang digunakan proses belajar mengajar agar dapat menarik minat masyarakat luas untuk belajar di sekolah dan perguruan tinggi di Kabupaten Blora. Strategi pengembangan sub sektor hotel dan restoran di Kabupaten Blora diantaranya peningkatan sarana dan prasarana hotel dan melakukan promosi tentang restoran dan hotel yang dimiliki oleh perusahaan. Kata kunci: PDRB, sektor ekonomi, sektor unggulan

    Abstraction

    Economic development is one of economic activity create an economy that stable and increase economic growth certain regions. Economic growth in district Blora can be seen from the regional gross domestic product (gdp). The gdp district Blora 2010-2014 Rp. 12.227.201,29 with contributions to the gdp central java of 1,65%. The dominant in the district Blora the agricultural sector which contributed for 25,48%, mining and quarrying sector of 14,55%, the processing industrial sector of 10,97% and trade sectors of large and retail 18,27%. When observed growth rate the agricultural sector fell 5 percentage for years consecutive in contributed to the gdp Blora district. Research purposes to determine superior sectors in district Blora using descriptive the quantitative location quotient (LQ), shift-share, klassen typology and overlay. The research results show that superior sectors in district Blora namely educational sector and sector provision of accommodation ate and drank. The improvement of facilities and infrastructure supporting education such as classrooms used the teaching and learning process in order to attract the interest of the public at large to study in schools and colleges in district Blora. Development strategy sector sub hotel and restaurant in district Blora of them the improvement of facilities and infrastructure hotel and promotional activities about a restaurant and hotel owned by the company. Keywords: gdp , sector of the economy , superior sector

Detail Jurnal