Detail Karya Ilmiah
-
PENGARUH TANGGUNG JAWAB SOSIAL TERHADAP KINERJA KEUANGAN PERBANKAN SYARIAH DI INDONESIAPenulis : Yoyok SiswantoroDosen Pembimbing I : Dr. Prasetyono, S.E., M.Si.Dosen Pembimbing II :Anis Wulandari, SE., MSA., Ak., CA.Abstraksi
Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh tanggung jawab sosial dengan menggunakan Islamic Social Reporting (ISR) sebagai parameter yang terdiri atas pendanaan dan investasi, produk dan jasa, karyawan, masyarakat, lingkungan, serta tata kelola perusahaan terhadap kinerja keuangan yang diproksikan dengan Return On Asset (ROA). Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan teknik puposive sampling dalam pengambilan data. Data diperoleh dari data sekunder laporan tahunan dan laporan keuangan perbankan Syariah yang terdaftar di Bank Indonesia selama periode tahun 2011 hingga tahun 2014. Analisis dilakukan dengan regresi berganda menggunakan program SPSS versi 20. Hasil pengujian menunjukkan bahwa: (1) pendanaan dan investasi tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan perbankan syariah, (2) produk dan jasa tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan perbankan syariah, (3) karyawan tidak berpengaruh terhadap kinerja perbankan syariah, (4) masyarakat tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan perbankan syariah, (5) lingkungan tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan perbankan syariah, (6) tata kelola perusahaan tidak berpengaruh terhadap kinerja keuangan perbankan syariah. Kata Kunci: Tanggung jawab sosial, Islamic Social Reporting, Perbankan Syariah, ROA
AbstractionThis study aimed to examine the influence of social responsibility by using Islamic Social Reporting (ISR) as a parameter consisting of funding and investment, products and services, employees, communities, the environment and corporate governance on financial performance proxied by Return On Asset ( ROA). This research is a quantitative research with purposive sampling technique in data retrieval. Data obtained from secondary data in the annual report and financial statements of listed Islamic banking at Bank Indonesia during the period 2011 to 2014. The multiple regression analysis was performed using SPSS version 20. The results show that: (1) funding and investment does’not affect the the financial performance of islamic banking, (2) products and services do not affect the financial performance of islamic banking, (3) the employee has no effect on the performance of islamic banking, (4) the public has no effect on the financial performance of islamic banking, (5) the environment does not affect the performance islamic banking (6) corporate governance does not affect the financial performance of islamic banking. Keyword: Corporate Social Responsibilty, Islamic Social Reporting, Islamic Banks, ROA.