Detail Karya Ilmiah

  • PENGARUH PENGETAHUAN DAN PEMAHAMAN TENTANG PERATURAN PERPAJAKAN, TARIF PAJAK, DAN KESADARAN MEMBAYAR PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK UMKM KABUPATEN JOMBANG
    Penulis : Eyleke Rischa Violita
    Dosen Pembimbing I : Gita Arasy Harwida, SE., M.Tax., Ak., QIA., CA
    Dosen Pembimbing II :Syam Kusufi, SE., MSc
    Abstraksi

    ABSTRAK Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi kepatuhan wajib pajak UMKM. Variabel independen dalam penelitian ini adalah pengetahuan dan pemahaman tentang peraturan perpajakan, tarif pajak, dan kesadaran membayar pajak. Sedangkan variabel dependen dalam penelitian ini adalah kepatuhan wajib pajak UMKM Kabupaten Jombang. Populasi dalam penelitian ini adalah pelaku UMKM yang ada di Kabupaten Jombang. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik snowball sampling. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dari kuesioner yang akan di olah. Jumlah sampel dihitung dengan rumus Yamane. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik analisis regresi linier berganda. Hasil dari penelitian ini adalah hanya variabel pengetahuan dan pemahaman tentang peraturan perpajakan yang memiliki pengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak UMKM Kabupaten Jombang. Sedangkan variabel yang lain yaitu tarif pajak dan kesadaran membayar pajak tidak berpengaruh terhadap kepatuhan wajib pajak UMKM Kabupaten Jombang. Kata Kunci : Kepatuhan wajib pajak, pengetahuan dan pemahaman tentang peraturan perpajakan, tarif pajak, kesadaran membayar pajak

    Abstraction

    ABSTRACT Objective of this study was to axamine factors micro, small and medium enterprises that influence the tax payer’s compliance to tax regulation. The independen variables were the knowledge and the understedy of tax regulation, tax rates, and the awareness to pay taxes. While the dependent variable was the micro, small and medium enterprises tax payers complance to tax regulations. The fieldof study was in Jombang regency. With respondent from the micro, small and medium enterprises in Jombang regency. The study used snowball sampling techique to acquire primary data from questionnaire. The amount of sampler was calculated with yamane formula. The data analysis was multiple regression data analysis technique. The result snows that only the knowledge and the understanding of micro, small and medium enterprises tax payers has significant influence to the micro, small and medium enterprises and tax payers compliance to tax regulations. While to other independent variables which are tax rates and awareness to pay taxes do not inflence the micro, small and medium enterprises tax payers complance to tax regulations. Keywords: tax payers complance to tax regulations, knowledge and the understedy of tax regulation, tax rates, awareness to pay taxes

Detail Jurnal