Detail Karya Ilmiah
-
PENGARUH KUALITAS PELAYANAN PAJAK, SANKSI PAJAK DAN KESADARAN WAJIB PAJAK TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK KENDARAAN BERMOTOR (Studi Pada Kantor SAMSAT Kab. Lamongan)Penulis : ISMAIL HASANDosen Pembimbing I : Anita Carolina, SE., MbusAdv., Ak., QIA., CADosen Pembimbing II :Gita Arasy Harwida, SE., Mtax.,Ak., QIA.,CAAbstraksi
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kualitas pelayanan pajak, sanksi pajak dan kesadaran wajib pajak terhadap kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor di lamongan. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dan jenis data yang digunakan adalah data primer yang bersumber dari kuesioner. Populasi dalam penelitian ini yakni data wajib pajak kendaraan bermotor yang terdafta di SAMSAT lamongan pada tahun 2015 sebanyak 430.467 objek pajak. Sampel 108 wajib pajak kendaraan bermotor di kabupaten Lamongan dengan teknik incidental sampling. Teknik analisis data yang dilakukan menggunakan analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan, hasil uji parsial menunjukkan bahwa kualitas pelayanan pajak berpengaruh secara signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak, sanksi pajak berpengaruh tidak signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak, dan kesadaran wajib pajak berpengaruh signifikan terhadap kepatuhan wajib pajak. Kata kunci : Kualitas pelayanan pajak, sanksi pajak, kesadaran wajib pajak, dan kepatuhan wajib pajak.
AbstractionThe purpose of this study is to know the influence of tax service quality, tax penalty and tax awareness to the compliance of the motor vehicle tax payer in Lamongan regency. This study is a quantitative research and the data used in this study is primer data based on quessioner. The population of is the data of motor vehicle taxpayer listed in SAMSAT Lamongan in the of year 2015 are 430.467 of tax object.108 sample of motor vehicle taxpayer in Lamongan regency done by Sampling Indentical Technique. The data analysis technique in this study is multiple linear regression analysis. Based on the analysis result and the working through, the result of partial test show that tax service quality have an effect on tax compliance significantly, tax penalty have effect no significantly on tax compliance and tax awareness significantly have an effect on tax compliance. Key words: Tax service quality, tax penalty, tax awareness, tax compliance and motor vehicle tax payer.