Detail Karya Ilmiah
-
ANALISA PORTOFOLIO UNTUK PEMILIHAN PORTOFOLIO YANG OPTIMAL PADA SAHAM LQ-45 DENGAN MENGGUNAKAN METODE MARKOWITZ, METODE SHARPE, DAN METODE INDEKS TUNGGAL DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015Penulis : MOCHAMAD AZISDosen Pembimbing I : Drs. Bambang Sudarsono, MMDosen Pembimbing II :Hj. Evaliati Amaniyah, SE., MSmAbstraksi
Tujuan dari Penelitian ini adalah untuk mengetahui komposisi portofolio yang optimal dengan menggunakan Metode Markowitz, Metode Sharpe dan Metode Indeks Tunggal serta perbandingan saham yang paling optimal pada saham LQ-45 di Bursa Efek Indonesia (BEI). Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling. Hasil analisis dari portofolio yang optimal menggunakan metode Markowitz berdasarkan preferensi risiko investor Risk Taker, Risk Neutral, dan Risk Averse didapatkan 9 perusahaan yang masuk dalam pembentukan portofolio yang optimal yaitu ADRO, BBCA, BBRI, UNTR, BMRI, LPKR, AKRA, JSMR, dan SCMA. Untuk hasil analisis dari portofolio yang optimal berdasarkan metode Sharpe didapatkan 7 perusahaan yang masuk dalam pembentukan portofolio yang optimal yaitu AKRA, BBRI, UNTR, ADRO, LPKR, JSMR, dan SCMA. Sedangkan analisis dari portofolio yang optimal berdasarkan metode Indeks Tunggal didapatkan 8 perusahaan yang masuk dalam pembentukan portofolio yang optimal yaitu AKRA, BBCA, LPKR, UNVR, BBRI, UNTR, BMRI dan ASII. Kesimpulan yang diperoleh dari penelitian ini adalah berinvestasi pada saham LQ-45 investor memilih BBRI, UNTR and LPKR karena meskipun perhitungan dengan risiko yang berbeda-beda selalu menghasilkan proporsi yang positif. Kata Kunci: Portofolio Optimal, Metode Markowitz, Metode Sharpe, dan Metode Indeks Tunggal
AbstractionThe purpose of the study is to determine the composition of optimal portfolio by using Single Index, Sharpe and Markowitz method and also optimal stock comparison on LQ-45 stock in Indonesia Stock Exchange. Samples collecting technique applied is purposive sampling method. Analysis result of optimal portfolio using Markowitz method based on risk preference of Risk averse, Risk natural and risk taker obtains 9 companies of optimal portfolio shaping category; ADRO, BBCA, BBRI, UNTR, BMRI, LPKR, AKRA, JSMR, and SCMA. The analysis result of optimal portfolio based on sharpe method obtain 7 companies of optimal portfolio shaping category; AKRA, BBRI, UNTR, ADRO, LPKR, JSMR, and SCMA. While optimal portfolio analysis based on single index method obtains 8 companies of optimal portfolio category; AKRA, BBCA, LPKR, UNVR, BBRI, UNTR, BMRI and ASII. The conclusion of the study is investors tend to set their investment of LQ-45 stock on BBRI, UNTR and LPKR. These are caused for the measurements of different risks always shows the positif proportion on the output. Keywords: Optimal portfolio, Single index, sharpe and Markowitz method