Detail Karya Ilmiah
-
Model Pemberdayaan Masyarakat Melalui Inovasi Pengolahan Salak oleh UD. BUDI JAYA BANGKALAN Dalam Perspsektif Ekonomi IslamPenulis : Lailatul MufarrohahDosen Pembimbing I : Dr. Abdur Rohman S. Ag., M.EIDosen Pembimbing II :Abstraksi
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Model Pemberdayaan Masyarakat melalui Inovasi Pengolahan Salah Oleh UD.Budi Jaya dalam Perspektif Ekonomi Islam” ini merupakan penelitian yang di lakukan dengan tujuan untuk mengetahui model pemberdayaan masyarakat yang dilakukan oleh UD.Budi Jaya yang selanjutnya dianalisis dengan prinsip-prinsip ekonomi islam.Metode penelitian yang digunakan, mengacu pada pendekatan metode penelitian yang meliputi jenis dan pendekatan penelitian menggunakan diskriptif kualitatif, tempat penelitian yaitu UD.Budi Jaya Bangkalan, jenis data penelitian yaitu primer dan sekunder, metode pengumpulan data penelitian yaitu wawancara dan dokumentasi, metode analisis data dengan proses reduksi data.Setelah melakukan pembahasan dan analisis, dalam penelitian ini hasil penelitian dapat diperoleh kesimpulan bahwa: model pemberdayaan masyarakat yang di lakukan oleh perusahaan adalah sebagai berikut : Pertama,perusahaan memberikan kemudahan akses dana bagi petani untuk membeli melakukan aktifitas pertanian salak tanpa mengambil bunga atas pinjaman. Kedua, perusahaan membantu masyarakat dalam menyediakan lapangan pekerjaan. Ketiga, petani di berikan pelatihan tentang pengolahan salak yang produktif dan inovatif. Dan Keempat, perusahaan membeli hasil pertanian petani sebagai bahan pokok untuk produksi di perusahaan. Dari hal tersebut dapat di ketahui bahwa perusahaan dapat memberdayaan masyarakat dan membuat perekonomian masyarakat menjadi lebih baik Untuk model pemberdayaan masyarakat melalui inovasi pengolahan salak oleh UD.Budi Jaya dalam prespektif ekonomi Islam sudah sesuai dengan indicator ekonomi islam yang dilihat dari sudah menjalankan usaha halal, sudah melaksanakan zakat, tidak mengandung aktifitas riba dan tidak melakukan spekulasi atau maisyir. Selain itu dalam analisis bisnis dengan indicator etika bisnis dalam islam memberikan hasil bahwa usaha sudah melaksanakan konsep bisnis ihsan, ihtan, hemat, jujur, dan adil, serta bekerja keras dalam mengembangkan usaha. Jadi aktifitas pada model pemberdayaan sudah sesuai dengan perspektif ekonomi Islam. Kata Kunci: Model Pemberdayaan Kelompok Tani, Ekonomi Islam
AbstractionABSTRACK Thesis entitled “Community Empowerment Model through Processing Innovation Wrong by UD. Budi Jaya in Perspective of Economics “ This is a research conducted with the aim to know the model of community empowerment conducted bu UD. Budi Jaya which then analyzed with Islamic economic principles. The research method used, referring to the approach of research methods that include the type and research approach descriptive qualitative, where the research is UD. Budi Jaya Bangkalan, the type of research data that is primary and secondary, data collection method with data reduction process. After conducting the discussion and analysis, ini this study the result of the research can be concluded that: the model of community empowerment conducted by the company is as follows: First, the company provides easy access to funds for farmers to buy wrong farm activities without taking interest on loans. Second, the company helps the community in providing jobs. Third. Farmers are given training on productive and innovative salak processing. And fourth, the company buys farmer’s produse as a stape for production in the company. From this is can be seen that the company can empower the community and make the economy a better society. For the community empowerment model through the innovation of wrong processing by UD. Budi Jaya in the perspective od Islamic economiss is in accordance with the economic indicators of Islam gives the result that the business has implemented the business concept ihsan, ihtan, frugal, honest and fair, and work hard in developing the business. So the activity on the empowerment model is in accordance with Islamic economics perspective. Keyword: Empowerment Model, Farmer Group, Islamic Economy