Detail Karya Ilmiah

  • Perbandingan Hasil Belajar Siswa Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe TPS (Think Pair And Share) And STAD (Student Teams Achievement Division) Pada Kelas V SD Muhammadiyah Sidayu
    Penulis : Enik Ningsih
    Dosen Pembimbing I : Mohammad Edy Nurtamam, S.Pd., M.Si
    Dosen Pembimbing II :Ariesta Kartika Sari S.Si., M.Pd
    Abstraksi

    Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada perbedaan hasil belajar siswa menggunakan model kooperatif tipe TPS, STAD dan pembelajaran konvensional pada materi kesebangunan dan simetri mata pelajaran matematika. Bentuk penelitian kuantitatif menggunakan metode penelitian True Experimental Design dengan model Randomized Pretest–Posttest Control Group Design. Populasi dalam penelitian adalah seluruh siswa kelas V SD Muhammadiyah Sidayu. Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 72 siswa. Hasil analisis uji Anova dengan taraf signifikan ? = 5%, menunjukkan bahwa ada perbedaan hasil belajar siswa menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe TPS, STAD dan pembelajaran konvensioanal (Fhitung = 4,32 > Ftabel = 3,13). Kesimpulan dari penelitian ini adalah: (1) Penerapan pembelajaran TPS dan STAD terlaksana sangat baik, dengan rata-rata pada TPS sebesar 3,5 dan STAD 3,58, (2) Tes hasil belajar yang diperoleh setelah dilaksanakan proses pembelajaran menunjukkan bahwa tes hasil belajar siswa pada kelompok STAD lebih tinggi dengan rata-rata 83,75 dari pada kelompok TPS dengan rata-rata 76,25 dan kelompok konvensional mendapat nilai rata-rata 75, dan (3) Keterampilan kooperatif siswa pada kelompok STAD lebih baik dari pada kelompok TPS, dengan rata-rata 3,51 pada kelompok STAD kategori sangat aktif dan 3,49 dengan kategori aktif pada kelompok TPS.

    Abstraction

    The purpose of this study to determine whether there are differences in the student learning outcomes using cooperative model type TPS, STAD and conventional learning in the material of similarity and symmetry Math subject. Form of quantitative research using the True Experimental Design and Randomized Pretest–Posttest Control Group Design as research model. The population of this study is all students of class V SD Muhammadiyah Sidayu. The number of samples of this study is 72 students. The learning outcomes of Anova analysis with significant level ? = 5%, indicate that there are differences student learning outcomes using cooperative learning model type TPS, STAD and conventional learning (Fcount = 4,32 > Ftable = 3,13). The conclusion of this study are: (1) The application of TPS and STAD learning conducted very well, with the average of TPS is 3,5 and STAD is 3,58. (2) The test of learning outcomes that obtained after conducted learning process show that test of student learning outcomes in STAD group higher with the average is 83,75 than TPS group with the average is 76,25 and conventional group is 75. (3) Skill of student cooperative in STAD group is better than TPS group, with the average 3,51 on STAD group very active category and 3,49 with active category in TPS group.

Detail Jurnal